Waduk Sidodadi – Waduk Indah Nan Unik Yang Cocok Untuk Berkemah

Pada dasarnya sebuah waduk memiliki fungsi untuk menampung air dan juga mencegah untuk terjadinya banjir. Akan tetapi, Indonesia memiliki cukup banyak waduk yang diberkati dengan pemandangan yang sangat indah. Hal tersebut membuat waduk tersebut tidak hanya digunakan untuk menampung air dan mencegah banjir akan tetapi juga sebagai sebuah lokasi wisata.

Nah, salah satunya dapat kalian temukan di Kabupaten Banyuwangi yang mana bernama Waduk Sidodadi. Menariknya, Waduk Sidodadi ini memiliki bentuk yang tidak beraturan cukup berbeda dengan waduk lainnya yang memiliki bentuk yang simetris. Akan tetapi hal ini jugalah yang menjadi salah satu nilai lebih dari lokasi wisata Waduk Sidodadi ini.

Tidak hanya itu saja, akan tetapi Waduk Sidodadi memiliki segalanya agar kalian dapat menghabiskan waktu liburan kalian dengan menyenangkan. Tidak hanya indah, Waduk Sidodadi juga sudah memiliki berbagai fasilitas yang lengkap dan memadai. Pertanyaannya, seberapa seru memangnya menghabiskan waktu liburan di lokasi wisata Waduk Sidodadi ini?

Untuk memberikan kalian gambarannya, di bawah ini kami akan memberikan kalian beberapa informasi mengenai hal – hal menarik apa saja yang akan kalian temukan disini. Penasaran? Kalau begitu, mari ikuti dan simak ulasan kami di bawah ini hingga tuntas.

Fasilitas Di Waduk Sidodadi

Waduk Sidodadi sudah dilengkapi dengan fasilitas yang lengkap dan memadai sehingga kalian dapat menghabiskan waktu liburan kalian dengan tenang. Pihak pengelola memberikan fasilitas yang lengkap agar para pengunjung dapat menikmati waktu mereka dengan optimal.

Untuk fasilitasnya sendiri, ada area parkir yang dapat kalian gunakan untuk memarkir kendaraan pribadi yang kalian bawa, mau itu roda dua maupun roda empat. Akses jalannya sendiri sudah sangat baik sehingga kalian dapat menuju ke lokasi dengan cukup mudah. Ada Mushola yang dapat kalian gunakan untuk menunaikan ibadah kalian selama berada di Waduk Sidodadi ini, jadi tidak perlu takut ketinggalan waktu ibadah kalian.

Gazebo dan pondok – pondok juga dapat kalian temukan disini serta kalian gunakan untuk beristirahat setelah melakukan aktivitas yang melelahkan. Ada juga warung – warung yang dapat kalian kunjungi saat ingin menyantap makanan atau ngopi – ngopi santai saja. Kalian juga akan menemukan berbagai macam wahana outdoor yang sangat seru.

Ada pula area berkemah yang dapat kalian gunakan untuk menghabiskan malam kalian di dalam tenda. Untuk bersih – bersih, sudah ada toilet yang dapat kalian gunakan dengan nyaman karena kebersihannya.

Aktivitas Menarik Di Waduk Sidodadi

Dengan pemandangannya yang indah dan juga fasilitasnya yang lengkap dan memadai membuat kalian dapat melakukan aktivitas menarik serta menyenangkan. Dan di bawah ini kami akan memberikan kalian beberapa aktivitas menarik yang dapat kalian lakukan di Waduk Sidodadi. Yuk, simak!

Aktivitas Outdoor

Pic. Google @ Yudi Ardian

Waduk Sidodadi dilengkapi dengan berbagai macam wahana outdoor yang dapat kalian gunakan selama berada disini. Ada Flying Fox yang dapat kalian gunakan untuk melakukan aktivitas yang memacu adrenalin. Selain itu ada penyewaan ATV dan juga Gokart yang dapat kalian gunakan untuk melaju di sebuah track yang sudah disediakan.

Tracknya sendiri adalah track outdoor sehingga akan memberikan sensasi yang berbeda ketika kalian lakukan di track aspal.

Mengelilingi Waduk

Pic. Google @ Imam Ghozalicn

Pihak pengelola menyediakan tempat penyewaan perahu dan juga bebek engkol bagi kalian yang ingin mengelilingi Waduk Sidodadi. Aktivitas bersantai ini dapat kalian lakukan bersama dengan keluarga bahkan anak – anak dengan nyaman. Jika kalian lebih dari dua orang ada baiknya menyewa perahu yang memang memiliki kapasitas yang banyak.

Sedangkan untuk bebek engkol hanya dapat diisi oleh dua orang saja dan biasanya akan digunakan oleh para pasangan yang sedang berlibur disini.

Berkemah Di Waduk Sidodadi

Pic. Google @ Supono M.Pd.

Buat kalian yang ingin mengenalkan aktivitas berkemah kepada anak – anak kalian, Waduk Sidodadi adalah tempat yang cocok buat kalian kunjungi. Waduk Sidodadi memiliki sebuah area berkemah yang sudah dilengkapi dengan fasilitas yang cukup lengkap. Dengan begitu, kalian dapat menghabiskan malam kalian dengan nyaman dan tenang.

Dengan kesan pertama yang menyenangkan, maka akan meninggalkan kesan yang sangat positif dan dapat memantik niat anak – anak untuk berkemah.

Lokasi dan Alamat Waduk Sidodadi

Tentu saja masih ada banyak aktivitas menarik yang dapat kalian lakukan saat sedang menghabiskan liburan kalian di Waduk Sidodadi ini. Dan untuk menikmatinya kalian tentu saja harus mengunjungi lokasi dari Waduk Sidodadi secara langsung. Untuk alamatnya, Waduk Sidodadi berada di Desa Karangharjo, Kecamatan Glenmore, Kabupaten Banyuwangi, Provinsi Jawa Timur.

close

Log In

Forgot password?

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.

Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.