Candi Jolotundo adalah salah satu candi yang terletak di Kecamatan Trawas, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur. Candi ini terkenal sebagai sebuah peninggalan sejarah yang memiliki nilai sejarah yang sangat tinggi. Selain sebagai peninggalan sejarah, Candi Jolotundo juga terkenal dengan sumber mata airnya yang memiliki khasiat untuk penyembuhan berbagai penyakit.
Lokasinya yang berada di lereng Gunung Penanggungan membuat pemandangannya sangat indah dan airnya begitu menyegarkan. Menurut informasi yang didapatkan dari salah satu ukiran di candi ini, Candi Jolotundo diperkirakan berdiri pada 997 Masehi. Sang pendiri sendiri adalah Raja Udayana dari Bali untuk memperingati kelahiran sang anak yaitu Airlangga.
Akses jalan menuju ke Candi Jolotundo tidak terlalu sulit dan dapat kalian capai dengan cukup mudah. Untuk sampai ke Candi Jolotundo dari Kota Mojokerto, kalian harus melakukan perjalanan dengan jarak tempuh 32 kilometer. Buat kalian yang mungkin penasaran, di bawah ini sudah kami rangkum beberapa informasi buat kalian.
Yang mana akan memberikan kalian gambaran mengenai seberapa menyenangkannya liburan di Candi Jolotundo ini. Jika kalian masih penasaran, mari ikuti dan simak ulasan kami di bawah ini hingga tuntas.
Fasilitas Di Candi Jolotundo
Soal fasilitas, Candi Jolotundo sudah dilengkapi dengan fasilitas yang lengkap dan juga memadai. Yang mana akan membuat waktu liburan kalian menjadi lebih menyenangkan dan tentu saja nyaman. Sudah ada tempat parkir yang dapat digunakan bagi kalian yang datang dengan kendaraan pribadi.
Beberapa fasilitas yang dapat kalian gunakan untuk bersantai atau beristirahat juga dapat kalian temukan dengan cukup mudah. Kalian akan menemukan gazebo, pendopo, bangku – bangku, kolam ikan dan masih banyak lagi. Kalian juga tidak perlu khawatir akan kesulitan mencari makanan, pasalnya sudah ada warung yang dapat kalian kunjungi.
Kalian bahkan dapat membeli oleh – oleh sebagai kenang – kenangan atau hadiah untuk orang terdekat di toko souvenir. Jika kalian memang berencana berlibur lebih dari satu hari, ada area berkemah yang dapat kalian gunakan untuk mendirikan tenda. Sedangkan untuk bersih – bersih, sudah ada toilet dan kamar mandi yang tersedia.
Toilet dan kamar mandi tersebut tidak hanya bersih, akan tetapi juga terawat dengan cukup baik sehingga membuatnya nyaman untuk kalian gunakan saat membutuhkannya.
Aktivitas Menarik dan Menyenangkan Di Candi Jolotundo
Saat berada di Candi Jolotundo, kalian tidak hanya dimanjakan dengan panorama alam yang indah akan tetapi juga ada banyak aktivitas menarik dan menyenangkan. Dengan begitu kalian tidak perlu khawatir akan merasa bosan saat liburan di Candi Jolotundo. Dan beberapa diantaranya adalah sebagai berikut :
Bersantai Di Taman Candi
Di Candi Jolotundo ada sebuah taman yang dapat kalian gunakan untuk bersantai, entah itu sendirian atau bersama keluarga. Taman ini sangat terawat dan masih sangat asri kondisinya, sehingga memang cocok untuk kalian gunakan bersantai. Ada bangku – bangku dan juga pendopo yang dapat kalian gunakan untuk menikmati waktu santai kalian.
Kalian bahkan dapat bersantai sambil menikmati berbagai kuliner asal Jawa Timur yang rasanya begitu khas dan akan memanjakan lidah kalian.
Bersenang – Senang Di Kolam Pemandian
Di Candi Jolotundo ada dua kolam pemandian yang dapat kalian gunakan untuk mandi dan bersenang – senang, apalagi airnya begitu menyegarkan. Kolam pertama memiliki kedalaman hingga 1,5 meter yang biasanya digunakan untuk berendam orang dewasa. Kolam yang satu ini dipercaya memiliki khasiat untuk membuat awet muda dan juga mengobati berbagai macam penyakit.
Untuk kolam yang kedua memang lebih dangkal akan tetapi ukurannya jauh lebih luas, uniknya kolam ini juga diisi oleh ikan sehingga akan sangat disukai oleh anak – anak.
Berkemah Di Candi Jolotundo
Candi Jolotundo menyediakan area berkemah yang dapat kalian gunakan untuk menghabiskan malam kalian. Bermalam di Candi Jolotundo memang menyenangkan, tidak hanya pemandangannya yang indah akan tetapi juga suasananya yang nyaman. Udara sejuk juga akan menemani malam kalian selama menghabiskan malam di Candi Jolotundo ini.
Lokasi dan Alamat Candi Jolotundo
Untuk alamatnya sendiri, Candi Jolotundo dapat kalian temukan di Area Hutan, Kecamatan Trawas, Kabupaten Mojokerto, Provinsi Jawa Timur.