Berkemah Dengan Tenang Di Pantai Kali Kencana, Pantainya Nusakambangan

Apa yang ada di benak kalian ketika mendengar nama Nusakambangan? Pastinya adalah sebuah pulau yang menyeramkan karena menjadi lokasi Lembaga Pemasyarakatan paling aman yang dimiliki Indonesia. Akan tetapi tahukah kalian jika Nusakambangan sebenarnya juga memiliki lokasi wisata menarik yang dapat kalian kunjungi.

Sumber Gambar: Google Maps @Firman Taruna Nugraha

Salah satunya adalah Pantai Kali Kencana, yang keindahannya akan membuat kalian sangat terkesan. Apalagi karena belum ada banyak aktivitas manusia membuat Pantai Kali Kencana memiliki kondisi alam yang masih sangat alami dan juga suasana yang tenang. Pantai Kali Kencana ini sendiri masih cukup asing dan tidak begitu populer jika kalian bandingkan dengan pantai – pantai lainnya.

Sumber Gambar: Google Maps @Latif Udin

Akan tetapi bukan karena Pantai Kali Kencana ini tidak menyenangkan akan tetapi karena rute yang perlu kalian tempuh sangat menantang. Bayangkan kalian harus melakukan perjalanan darat, melanjutkan perjalanan dengan perahu. Kemudian melanjutkan dengan trekking dan barulah kalian sampai di lokasi.

Akan tetapi semua akan terbayar tunai ketika sudah sampai di lokasi Pantai Kali Kencana yang menawarkan ketenangan bagi para pengunjungnya. Apa sih yang menyenangkan dari Pantai Kali Kencana ini? Buat kalian yang mungkin penasaran, mari ikuti dan simak ulasan kami di bawah ini hingga tuntas.

Fasilitas Di Pantai Kali Kencana

Sumber Gambar: Google Maps @muhammad suhaemi

Dengan medannya yang cukup sulit dan minimnya pengunjung yang datang maka tidak heran jika kalian tidak menemukan fasilitas apa – apa disini. Oleh sebab itu jika kalian ingin menghabiskan waktu liburan kalian dengan nyaman disini, pastikan mempersiapkan segalanya dengan baik.

Merepotkan memang, akan tetapi semua jerih payah kalian akan terbayar dengan tuntas terutama bagi kalian yang mencari ketenangan. Jika kalian datang ke Pantai Kali Kencana untuk berkemah, pastikan jika kalian sudah menyiapkan perlengkapan berkemah dan peralatan memasak dengan baik.

Sumber Gambar: Google Maps @Hendi Hart

Tenda, matras, kasur angin hingga persiapan lainnya jangan sampai lupa serta kompor dan peralatan memasak lainnya. Kalian juga harus membawa perbekalan yang cukup karena sekali lagi tidak ada fasilitas yang akan kalian temukan di Pantai Kali Kencana. Kalian juga harus membawa kantong plastik yang dapat kalian fungsikan sebagai tempat sampah sementara.

Dengan begitu, kalian tidak akan buang sampah sembarangan dan lingkungan Pantai Kali Kencana akan tetap terjaga kebersihannya.

Aktivitas Menarik Di Pantai Kali Kencana

Pantai Kali Kencana memang tidak dilengkapi dengan fasilitas yang memadai akan tetapi bukan berarti waktu liburan kalian akan membosankan. Malah sebaliknya, ada cukup banyak aktivitas menarik yang dapat kalian lakukan untuk mengisi waktu luang kalian. Di bawah ini akan kami berikan kalian beberapa aktivitas menarik yang dapat kalian lakukan di Pantai Kali Kencana. Yuk, simak!

Trekking Menuju Pantai

Sumber Gambar: Google Maps @ Erdy Yunan

Untuk menuju ke area pantai kalian harus melanjutkan perjalanan kalian dengan trekking. Medannya tidak sulit akan tetapi jaraknya cukup jauh sehingga kalian harus memastikan dalam kondisi yang fit dan menggunakan alas kaki yang nyaman. Jalan untuk menuju ke area pantai juga banyak yang bercabang sehingga ada baiknya jika kalian berkunjung bersama mereka yang pernah mengunjungi Pantai Kali Kencana.

Normalnya kalian membutuhkan waktu hingga dua jam lamanya untuk sampai ke area pantai, akan tetapi tentu saja bisa lebih berubah sesuai dengan kecepatan trekking kalian. Jika kalian memiliki daya tahan yang baik maka perjalanan kalian mungkin akan lebih pendek akan tetapi bisa juga sebaliknya.

Menghabiskan Waktu Dengan Tenang

Sumber Gambar: Google Maps @ Maulana Zonk

Jika kalian bertanya kepada mereka yang sudah pernah ke Pantai Kali Kencana apa yang membuat mereka betah. Pasti dari mereka akan menyebut jika Pantai Kali Kencana memiliki suasana yang sangat tenang. Hal tersebut kemudian membuat pantai ini memang cocok buat kalian yang ingin menenangkan pikiran.

Apalagi ditambah jika Pantai Kali Kencana ini memiliki pemandangan yang sangat indah dengan air lautnya yang berwarna biru dan juga pasir putihnya. Walaupun Pantai Kali Kencana ini tidak memiliki ukuran yang besar akan tetapi sudah lebih dari cukup untuk kalian gunakan bersenang – senang.

Berkemah Di Pantai Kali Kencana

Sumber Gambar: Google Maps @ ruhan fauzi

Untuk membuat waktu menenangkan pikiran kalian lebih menyenangkan, maka berkemah adalah keharusan. Selama berkemah di Pantai Kali Kencana kalian akan ditemani dengan pemandangan indah apalagi suasana malam di pantai ini memiliki sensasi yang berbeda. Kalian tidak hanya akan ditemani dengan suara – suara hewan – hewan kecil akan tetapi juga suara deburan ombak yang khas.

Lokasi dan Alamat Pantai Kali Kencana

Pantai Kali Kencana memang cocok buat kalian yang ingin menenangkan pikiran dan menjauh sejenak dari hiruk pikuk perkotaan. Dan untuk merasakannya kalian dapat mengunjungi lokasi Pantai Kali Kencana secara langsung. Dan untuk alamatnya, Pantai Kali Kencana berada di Kecamatan Tambakreja, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah.

close

Log In

Forgot password?

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.

Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.