Keindahan dan Keramahan Pantai Wari Biak Bagi Wisatawan

Pantai Wari Biak merupakan salah satu pantai paling indah yang bisa ditemukan di Biak Utara, Papua. Pantai ini memiliki pemandangan yang masih alami dan laut yang sangat jernih. Hal ini menjadi salah satu daya tarik utama pantai ini. Untuk mengetahui lebih dalam bagaimana keindahan Pantai Wari yang berlokasi di Biak Utara ini, berikut ini adalah ulasannya.

Keindahan Pantai Wari Biak dan Fungsinya Sebagai Tempat Wisata

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, Pantai Wari berlokasi di Biak Utara. Lebih tepatnya di Waromi, kabupaten Biak Numfor, Papua. Ada banyak sekali keindahan dan alasan mengapa kamu harus berkunjung ke pantai ini. Beberapa alasan berkunjung ke tempat ini antara lain adalah :

  • Indahnya pantai pasir putih yang dimilikinya

Salah satu daya tarik dari Pantai Wari adalah keindahan pasir putihnya. Kombinasi pasir putih dengan larutan yang berwarna biru membuat tempat ini sangat cocok untuk kegiatan wisata alam dan berfoto. Yup! Kamu yang hobi koleksi foto pantai akan mendapatkan foto pantai bak di luar negeri saat berada di Pantai Wari.

Sumber Gambar: Google Maps @Kosim Ashari

Selain memiliki pemandangan yang indah, pantai ini termasuk salah satu pantai yang cukup sepi. Oleh karena itu ketika kamu berkunjung ke sini mungkin kamu akan merasa seperti berada di pantai pribadi.

  • Banyak tempat yang disediakan untuk wisatawan

Salah satu alasan mengapa Pantai Wari Biak merupakan salah satu pantai yang wajib dikunjungi adalah kondisinya yang sangat cocok untuk wisatawan. Selain menawarkan keindahan, Pantai Wari juga merupakan pantai yang dikelola dengan cukup baik.

Sumber Gambar: Google Maps @Alyn Kopmant

Salah satu bukti bahwa pantai ini dikelola dengan cukup baik adalah banyaknya tempat berteduh yang disediakan bagi wisatawan. Banyaknya tempat berteduh berupa saung itu membuat kamu yang ingin mencari ketenangan kamu bisa duduk di saung yang telah disediakan. Jadi selain bermain di pantai, kamu juga bisa merenung dan menikmati keindahan dan angin pantai untuk menenangkan hati dan pikiran kamu.

  • Menawarkan perjalanan yang menyenangkan

Selain memberikan pemandangan yang indah dan alami saat sampai di tempat tujuan, Pantai Wari juga menawarkan suasana perjalanan yang indah dan menyenangkan. Hal ini disebabkan karena perjalanan menuju pantai wari dihiasi dengan hutan tropis yang lebat.

Sumber Gambar: Google Maps @Dwi Asih

Bagi kamu yang menyukai alam, pemandangan ini akan membuat kamu tidak bosan selama perjalanan. Bahkan meski jarak tempuh antara kota Biak ke Pantai Wari ini memakan waktu 1.5 jam, kamu tidak akan terasa membosankan sedikitpun.

Banyak Kegiatan yang Bisa Dilakukan di Pantai Ini

Sumber Gambar: Google Maps @Milan Regec

Selain bermain di bibir pantai dan menikmati keindahan alam yang alami, kamu yang datang ke Pantai Wari juga bisa mendapatkan banyak pengalaman lain yang menarik. Hal ini disebabkan karena ada banyak sekali kegiatan yang bisa kamu lakukan di pantai hari ini.

Ombak Pantai Wari yang tenang membuat pantai ini sangat cocok untuk melakukan kegiatan air. Salah satunya adalah berenang. Pantai Wari adalah pantai di area Biak Utara yang memiliki ombak paling tenang. Hal ini membuat kamu bisa berenang dengan aman di sekitar pantai ini.

Selain berenang, kamu juga bisa menikmati indahnya dasar laut yang dihiasi dengan ikan dan batu karang dengan kegiatan snorkeling. Kamu bisa melakukan kegiatan snorkeling ini di sebelah kanan pantai di mana banyak tumbuhan dan ikan-ikan.

Bukan hanya tempatnya yang indah, saat berada di sini, kamu juga akan dijamu oleh para penduduk sekitar Pantai Wari Biak yang baik dan ramah lho! Pokoknya kamu tidak akan kecewa jika menyempatkan diri berlibur ke Pantai Wari saat berada di Papua.

close

Log In

Forgot password?

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.

Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.