Pulau Lakadao, Surga Kecil di Tanah Buton Yang Asri

Pulau Buton Selatan merupakan salah satu tempat yang menyimpan berbagai destinasi wisata alam yang sangat Indah. Salah satu destinasi wisata yang dapat kamu kunjungi saat ke Pulau Buton adalah Pulau Lakadao. Pulau yang satu ini wajib kamu kunjungi karena jika tidak pastinya penyesalan lah yang datang.

Alasan Mengapa Kamu Harus Berkunjung ke Pulau Lakadao

Memangnya kenapa sih harus berkunjung ke Pulau Lakadao ini? Penasaran kan? Simak di bawah ini ya:

  1. Masih Sangat Terjaga Keasriannya

    Sumber Gambar: Google Maps @Ewink Nackhee

Alasan pertama kenapa kamu harus ke sana adalah masih sangat terjaga kelestariannya. Ya, pulau ini merupakan tempat yang tidak berpenghuni sehingga tidak ada yang membuat bangunan atau merusaknya. Lingkungan di sana sangat bersih dan terlihat sangat alami.

Pantai di sini memiliki pasir putih yang sangat halus dan tidak ada sampah yang berserakan. Dan, jika kamu ke sini membawa sampah jangan mengotorinya ya, bawa kembali sampahmu dan buang ke tempat yang terlah disediakan oleh pengelola.

Air laut yang ada di sana juga masih sangat biru dan jernih sehingga membuat mata kita terasa lebih segar. Perpaduan antara tebing berbatuan, pasir putih, pepohonan rindang, dan juga air laut yang biru jernih menjadi kombinasi terbaik.

  1. Banyak Sekali Objek yang Bisa Digunakan untuk Foto

    Sumber Gambar: Google Maps @Rajab Burangasi

Seperti yang telah dikatakan di atas bahwa pemandangan di sini sangat indah sehingga cocok sekali dikunjungi kamu yang suka berfoto ria. Kamu bisa berfoto dengan latar belakang alam yang sangat asri.

Tak hanya itu saja, di tengah-tengah pantai ada satu tebing kecil yang dibangun sebuah gubuk bambu yang sangat ikonis. Ya, di sana kamu bisa beristirahat sebentar atau bisa juga menjadi latar belakang dan juga objek kamera.

Sayang sekali jika kamu ke sini tetapi tidak mengambil gambarnya. Bentuknya seperti rumah tetapi berdiri di atas sebongkah batu karang besar sehingga selalu menjadi daya tarik para wisatawan.

  1. Jika Beruntung Bisa Melihat Lumba-lumba

    Sumber Gambar: Google Maps @Muh Fadli

Karena perjalanan darat menuju ke pulau ini sangat jauh, akhirnya banyak yang memilih menggunakan alat transportasi laut seperti perahu. Ya, perahu memang telah disiapkan oleh pengelola dengan tarif sekitar Rp350 ribu-an per perjalanan.

Nah, saat perjalanan menuju pulau yang eksotis ini dan jika beruntung bisa melihat lumba-lumba yang meloncat-loncat ke atas air laut. Ya, karena kelestariannya masih terjaga, hewan laut yang cerdas satu ini bisa hidup di sana dan berdampingan dengan manusia.

Yang Paling Menarik Ialah Bisa Berkemah di Pantai

Kamu suka menginap dengan cara berkemah di pantai? Kebetulan sekali karena di pulau ini kamu bisa melakukannya. Kamu dapat mendirikan tenda dan menikmati pulau dari pagi hingga pagi lagi.

Untuk kegiatan yang bisa kamu lakukan saat berkemah tentunya ada banyak sekali. Di pagi hari, kamu bisa menikmati sinar matahari yang terbit dari arah timur dengan sangat jelas di sana.

Untuk siang hari, jika kamu membawa perlengkapannya bisa melakukan snorkeling untuk melihat keindahan biota laut. Malam harinya bisa membuat api unggun dengan menikmati keindahan langit dan deburan ombak yang memecah kesunyian.

Nah, itulah beberapa alasan mengapa kamu harus berkunjung ke Pulau Lakadao yang ada di kawasan Pulau Buton Selatan. Kamu bisa berkunjung ke sana bersama dengan teman atau bisa juga bersama dengan keluarga. Nikmati keindahan alam yang masih perawan untuk menyegarkan pikiran dan juga badan setelah lelah bekerja sepanjang waktu.

close

Log In

Forgot password?

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.

Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.