Sensasi Salju Empat Musim di Trans Snow World Bekasi Buat Mengisi Liburan

Sekarang di Indonesia sudah ada salju! Tidak percaya? Coba datang ke Trans Snow World Bekasi, deh! Anda akan merasakan keseruan bermain salju di dalam ruangan, lengkap dengan berbagai wahana salju lainnya. Cek selengkapnya di bawah ini.

Ada Apa di Trans Snow World Bekasi?

Trans Snow World Bekasi_2
Trans Snow World Bekasi. (Sumber: Warta Kota)

Hore waktu liburan makin tiba! Sudahkah anda menyiapkan destinasi liburan? Jika belum maka anda bisa mengunjungi Trans snow world Bekasi. Dijamin keseruan liburan anda tidak akan terlupakan.

Trans Snow World Bekasi adalah tempat wisata yang menawarkan pengalaman bermain salju di dalam ruangan (indoor). Tempat wisata dengan luas 6.500 m2 ini bisa menampung hingga 1.000 orang secara langsung.

Anda tidak perlu jauh-jauh terbang ke luar negeri seperti Jepang dan Eropa untuk merasakan salju. Di Trans snow world Bekasi Anda bisa bermain salju sepuasnya dan merasakan sensasi salju di negara empat musim.

Hal ini dikarenakan Trans snow world Bekasi memiliki mesin pembuat salju khusus sehingga mirip dengan salju asli. Salju di tempat ini bukanlah dari bongkahan es biasa.

Wahana Seru di Trans Snow World Bekasi

Sumber Gambar: travel.detik.com

Perlu diketahui bahwa Trans snow world Bekasi merupakan wisata salju indoor terbesar di Indonesia. Tidak hanya bermain salju saja di sini Anda juga bisa menikmati Wahana salju lainnya.

Seperti bermain ski, seluncur seru di area salju, membuat boneka salju, hingga wahana seru lainnya. Tentu saja tempat ini sangat cocok dijadikan pengisi libur akhir pekan atau liburan panjang lainnya.

Total ada lima area yang bisa dijajal oleh para wisatawan. Yaitu Snow Area, Toboggan Area, Zorb Ball, Ski Area, dan Chair Lift. Anda juga bisa mencoba wahana basic sledge, braker sledge, racer sledge, dan snow tube.

Jangan lupa untuk mengabadikan momen salju Anda dengan mengambil beberapa foto di tengah luasnya hamparan salju. Hal ini tentu menjadi mandatory dari keseluruhan kegiatan liburan di Trans Snow World Bekasi.

Panduan, HTM, Aturan, dan Waktu Operasional

Trans Snow World Bekasi_3
Trans Snow World Bekasi. (Sumber: Info Bekasi)

Lalu bagaimana cara mendapatkan tiketnya? Anda bisa membeli tiketnya dengan dua cara. Yaitu offline dan online. Anda bisa membeli langsung tiketnya di tempat atau melalui website resmi dan beberapa aplikasi penyedia yang sudah bekerja sama.

Sangat disarankan untuk membeli tiket secara online agar menghindari antrian panjang di loket masuk. Selain itu, Anda juga akan mendapatkan potongan harga dan promosi lainnya. Penawaran yang menarik, bukan?

Kemudian untuk harga tiket masuknya sendiri dibanderol mulai dari Rp175.000 untuk weekday dan Rp250.000 untuk weekend. Perlu diketahui bahwa harga tersebut berlaku untuk dua jam permainan.

Jika masih merasa belum puas bermain salju selama dua jam di Trans Snow World Bekasi, Anda bisa membeli tiket tambahan waktu di kasir. Yakin, dua jam saja cukup untuk bermain salju?

Nah, bagi Anda yang sudah memiliki tiket masuk bisa langsung ditukarkan dengan sepatu boots, mendapatkan kaos kaki gratis, dan loker penyimpanan barang.

Hal yang perlu Anda perhatikan adalah untuk menggunakan pakaian yang nyaman dan hangat. Mengingat suhu di lokasi ini bisa mencapai -15°C. Jadi bagi Anda yang tidak kuat dengan suhu dingin, jangan lupa untuk berpakaian hangat dan tebal, ya!

Trans Snow World Bekasi buka setiap hari mulai pukul 09.00 pagi hingga pukul 23.00 malam. Jika Anda ingin menikmati area salju sendirian, lebih baik datang pada waktu weekday dan di pagi hari. Sehingga Anda bisa puas menjajal semua wahana dan mendapatkan hasil foto yang memuaskan.

Fasilitas yang disediakan oleh pihak pengelola Trans Snow World Bekasi pun tidak kalah lengkap. Ada toilet, loker penyimpanan barang, nursery room, dan juga toko cindera mata.

Aturan lainnya yang perlu Anda perhatikan adalah waktu bermain. Anda akan diberikan gelang khusus untuk menandakan waktu bermain. Gelang yang berwarna biru menandakan waktu bermain masih tersisa dua jam.

Jika berubah menjadi warna hijau itu artinya waktu bermain sisa 10 menit. Jika berwarna kuning waktu bermain tersisa 5 menit. Terakhir akan berubah warna menjadi merah dan disertai getaran yang menandakan waktu bermain sudah habis.

Jika Anda tidak segera meninggalkan lokasi, maka akan ada denda yang harus dibayarkan. Ketika Anda masih asyik bermain hingga 45 menit setelah waktu habis, denda yang harus dibayar sebesar 45% dari harga tiket yang dibeli. Apabila lebih dari 45 menit, maka Anda harus membayar denda sebesar 100% dari harga tiket.

Maka dari itu, diharapkan Anda bisa mengikuti peraturan yang berlaku, ya!

Yuk, ajak keluarga, teman, pasangan, dan yang lainnya untuk menikmati salju di Trans Snow World Bekasi!

close

Log In

Forgot password?

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.

Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.