Air Terjun Tangkum yang Tersembunyi di Pedalaman Kalimantan

Berlibur ke wisata alam memang sering menjadi pilihan bagi masyarakat perkotaan, terutama bagi mereka yang ingin mencari ketenangan dan kedamaian, jauh dari hingar-bingar dan polusi kota. Banyak pilihan untuk berwisata di alam, mulai dari pantai, goa, gunung, taman bawah laut, atau mungkin air terjun. Nah, ngomong-ngomong soal air terjun, di Kalimantan juga banyak terdapat air terjun yang bisa kamu singgahi. Walau pun identik dengan hutan hujan tropis yang lebat, Kalimantan juga memiliki banyak wisata alam yang sangat menawan.

Bagi kamu yang berkunjung ke Kalimantan Selatan, jangan lupa untuk berkunjung ke Air Terjun Tangkum. Air terjun ini berada di tengah-tengah hutan Kalimantan Selatan, sehingga menjanjikan sebuah kesejukan dan kealamian yang luar biasa.

Lokasi Air Terjun Tangkum

Secara administratif, Air Terjun Tangkum berada di Desa Panaan, Kecamatan Bintang Ara, Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan. Apabila kamu datang dari Banjarmasin, masih harus menempuh jarak sekitar 260 km dengan waktu tempuh selama 6 hingga 7 jam perjalanan, menuju ke arah utara. Selama di perjalanan, kamu akan disuguhi oleh pemandangan alam khas Kalimantan, mulai dari hutan yang lebat, lembah, tebing, hingga pegunungan.

Sumber: sangkaicity.blogspot.com

Setelah sampai di Desa Panaan, kamu akan menemukan sebuah masjid desa, yang mana tepat di sebelahnya adalah jalan menuju ke Air Terjun Tangkum. Untuk menuju ke lokasi air terjun, kamu bisa memarkirkan kendaraanmu di masjid tersebut, dan berjalan kurang lebih sejuah 1 km. Selama trekking, kamu akan melewati hutan bambu dan pohon karet.

Pesona Hutan Kalimantan

Sumber: profauna.net

Sesampainya di Air Terjun Tangkum, kamu akan terlebih dahulu disuguhkan oleh pesona keindahan hutan Kalimantan Selatan, lengkap dengan pepohonan yang besar dan lebat. Terdengar pula suara burung dan binatang hutan yang saling bersahutan, menciptakan suasana yang penuh dengan kedamaian. Oleh sebab itu, Air Terjun Tangkum cocok bagi kamu yang memang ingin mencari ketenangan dan kesejukan, yang tidak akan didapatkan di kota.

Air Terjun Tangkum 1

Sumber: Instagram @hndrarwl

Tidak hanya satu, kawasan Air Terjun Tangkum memiliki 3 buah air terjun, yang semuanya bisa kamu kunjungi satu per satu. Air Terjun Tangkum 1 memiliki ketinggian sekitar 15 meter, dan aliran airnya pun tidak terlalu deras, dan debitnya akan semakin berkurang di saat musim kemarau. Maka dari itu, waktu terbaik untuk berkunjung ke Air Terjun Tangkum adalah saat musim penghujan. Namun, untuk menuju ke sana kamu harus mengenakan alas kaki yang nyaman, karena jalanan yang masih berupa tanah akan sedikit licin setelah terguyur oleh air hujan. Oh ya, di Air Terjun Tangkum 1 kamu juga akan menemukan kolam alami yang tidak terlalu dalam, cocok sebagai tempat bermain air.

Air Terjun Tangkum 2

Sumber: Instagram @datu_balambika

Untuk menuju ke Air Terjun Tangkum 2, dari Air Terjun Tangkum 1 kamu harus menyusuri sungai yang dihimpit oleh dinding batu yang menjulang cukup tinggi. Suasana yang lebih alami pun akan kamu dapatkan di Air Terjun Tangkum 2. Sama seperti di air terjun sebelumnya, di sana kamu juga akan menemukan kolam alami, bedanya di Air Terjun Tangkum 2 lebih dalam dan airnya pun lebih jernih.

Air Terjun Tangkum 3

Sumber: Instagram @datu_balambika

Tidak jauh dari Air Terjun Tangkum 2, kamu akan menemukan Air Terjun Tangkum 3, yang lokasinya berada di dekat sungai. Tinggi Air Terjun Tangkum 3 sekitar 10 meter, dan pesonanya akan lebih cantik pada saat siang hari, ketika sinar matahari menembus lebatnya pepohonan.

Fasilitas Air Terjun Tangkum

Walau pun memiliki pesona alam yang mengesankan, namun kamu tidak akan menemukan fasilitas apa pun di Air Terjun Tangkum. Karena memang air terjun yang satu ini belum dikelola secara resmi oleh pemerintah setempat. Meskipun demikian, pesona alam yang ditawarkan oleh air terjun ini membuatnya sangat layak untuk dijadikan sebagai destinasi wisata akhir pekan. Selain itu, Air Terjun Tangkum juga lebih alami dari air terjun di kawasan Kalimantan Selatan lainnya, karena memang belum banyak dikunjungi para wisatawan.

Bagaimana, apakah kamu tertarik? Pokoknya dijamin, kamu tidak akan kecewa berkunjung ke Air Terjun Tangkum.

close

Log In

Forgot password?

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.

Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.