Curug Sawer Cililin Nikmatnya Tiduran di Atas Hammock

Curug Sawer Cililin merupakan salah satu objek wisata yang harus kamu kunjungi ketika berada di Kabupaten Bandung Barat. Keindahannya memang tiada duanya, cocok digunakan untuk melepas penat dari lelahnya kehidupan.

Menurut sejarahnya, objek wisata ini sebenarnya mempunyai ketinggian kurang lebih 73 m. Hanya saja, beberapa waktu yang lalu sempat terjadi longsor yang membuat ketinggiannya menjadi berkurang. Walau begitu, tidak mengurangi keindahan yang disajikan.

Waktu berkunjung terbaik ke lokasi ini adalah saat musim penghujan, karena air yang terjun dari atas ke bawah terlihat sangat deras. Bila datang di musim kemarau, sebenarnya masih ada debitnya hanya saja tidak sederas saat hujan datang.

Aktivitas di Curug Sawer Cililin

Sumber Gambar: Javatravel.com

Aktivitas pertama yang bisa kamu lakukan di sini adalah mandi atau berenang. Karena di bawah aliran tersebut terdapat sebuah kolam yang masih berada di jarak aman untuk bermain.

Hanya saja, saat kamu masuk ke dalamnya, jangan heran atau kaget bila kondisi air sangat dingin, apalagi di waktu-waktu tertentu, terutama bulan Agustus bisa seperti air es. Tetapi, rasanya sangat segar sehingga memberikan semangat baru untuk menghadapi hari esok.

Luas lahan di Curug ini sendiri mencapai 8 hektar. Tidak heran bila pihak pengelola memanfaatkan luas tersebut untuk berbagai aktivitas lainnya, seperti menunggang kuda, rasakan pengalaman luar biasa naik kuda berkeliling Area.

Sumber Gambar: Google Maps @ashe santana

Harus diakui, sensasinya memang membuat kamu seperti berada di film-film action luar negeri atau di tayangan televisi dengan genre kolosal. Tidak perlu takut, selama perjalanan kamu akan ditemani oleh seorang instruktur atau pawang.

Selain berkuda, wisatawan juga bisa menikmati wahana yang mampu memacu adrenalin yaitu flying fox, terbang di atas ketinggian melintasi pepohonan pinus memberikan sensasi yang luar biasa antara rasa takut dan menyenangkan.

Bila kamu berkunjung kesini bersama dengan rombongan, manfaatkan juga sarana outbound yang sudah disediakan. Harus diakui, fasilitas tersebut cukup memadai sehingga berbagai permainan terasa menyenangkan.

Jika kamu datang sendiri atau dengan keluarga saja, jangan lupa untuk bersantai di bawah pohon pinus dengan menggunakan hammock. Hall tersebut juga bisa dijadikan sebagai salah satu inspirasi foto untuk pamer di media sosial.

Sejarah Curug Sawer Cililin

Sumber Gambar: sikidang.com

Di tengah keseruan yang disediakan oleh pihak pengelola untuk wisatawan, kamu juga dapat menikmati cerita sejarah yang nantinya akan disampaikan oleh beberapa guide, di mana kawasan ini dipercaya sebagai tempat pernikahan.

Menurut warga sekitar, sesepuh mereka bernama Mbah rangkung sempat menikahkan anaknya di lokasi ini. Pernikahan tersebut terjadi dengan menggunakan adat istiadat Sunda, salah satunya mengerjakan ritual saweran atau nyawer.

Tradisi saweran ini dilakukan oleh sepasang pengantin yang baru saja mengucap ijab qobul. Caranya, setelah dinyatakan sah mereka akan melempar koin atau beras sebagai simbol membagikan rezeki kepada tamu undangan.

Bukan hanya itu saja, menurut cerita lain ada sebuah mitos yang sampai saat ini masih dipercaya yaitu ketika kamu membawa sepasang kekasih ke sini maka hubungannya bisa sampai ke jenjang pernikahan. Walaupun masih belum terbukti namun banyak yang percaya akan mitos tersebut.

Mitos lain yang juga berkembang di Curug Sawer adalah setiap wisatawan yang mandi bisa awet muda. Bahkan, kamu yang masih sendiri atau single dipercaya dapat segera bertemu dengan jodohnya.

Lokasi Curug Sawer ini terletak di Cililin, Gabus Girang, Desa Karangtanjung, Kecamatan Cililin, Kabupaten Bandung Barat. Menuju ke lokasi ini tidak terlalu sulit, dari kota Bandung kurang lebih hanya satu jam perjalanan.

Sayangnya, belum ada transportasi umum yang tersedia dan mampu mengantarkan Anda sampai di titik lokasi. Oleh karena itu, kami sarankan untuk sewa kendaraan saja lebih aman dan nyaman tidak perlu panik, karena beberapa petunjuk jalan sudah tersedia atau buka saja aplikasi Maps di handphone.

Harga tiket masuknya sendiri akan dikenakan Rp7.500.000 per orang. Sementara, untuk parkirnya bagi kendaraan bermotor sebesar Rp2.500 dan Rp5000 untuk mobil. Harus diakui, fasilitas yang tersedia di sini cukup memadai sehingga kamu tidak perlu membawa perbekalan dari rumah.

Curug Sawer merupakan keindahan lain di Kabupaten Bandung Barat, panorama yang disajikan membuat wisatawan malas untuk segera pulang. Apalagi, kalau sudah ada di atas hammock rasanya ingin berada di situ seharian penuh.

close

Log In

Forgot password?

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.

Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.