Gili Lawa, Pulau Kecil Paling Romantis di Nusa tenggara

Nusa Tenggara Timur mempunyai sajian yang menarik untuk dikunjungi Dimana, tempat ini mempunyai banyak Gili yang menghadirkan pemandangan cantik yang membuat mata kamu enggan untuk berkedip. Salah satunya, yang masuk ke dalam Taman Nasional Komodo adalah Gili Lawa.

Nama lain dari tempat ini adalah Gili Laba sebuah pulau yang memang tidak berpenghuni. Dengan pemandangan berupa perbukitan dan juga dunia bawah lautnya yang tidak kalah dengan lainnya. Menjadi salah satu tempat favorit yang tidak boleh kamu lewatkan untuk dikunjungi.

Mengenal Gili Lawa

Sumber: travelkompas.com

Pulau ini merupakan pulau terkecil yang dimiliki oleh Taman Nasional Komodo yang mempunyai view yang sangat cantik. Dimana, di ujungnya kamu bisa melihat sebuah selat yang memisahkan dua buah pulau ini. Banyak yang sepakat bahwa, tempat ini adalah kawasan paling cantik.

Rasanya belum ke Gili Lawa bila belum mengambil gambar di tempat tersebut. Ada dua Gili Lawa yaitu darat dan juga laut. kalau kamu kesini, kamu wajib menginap karena, mengunjungi keduanya adalah sebuah kewajiban

Keindahan Gili Lawa

Sumber: regionalkompas.com

Sajian yang paling menarik dan menjadi incaran setiap wisatawan bila pergi ke tempat ini adalah pesona perbukitannya. Kamu bisa melakukan trekking sejauh 30 menit hingga 1 jam lamanya. Kamu bisa melihat empat sekaligus seperti komodo, kanawa, dan juga sembayur.

Untuk bisa mencapai di puncak tersebut membutuhkan waktu kurang lebih 30 menit. Kamu harus bawa kamera pintarmu agar bisa menangkap semua gambar yang indah-indah disini. Bahkan, dari puncak tertingginya, kamu bisa melihat pemandangan romantis matahari tenggelam dan terbit sekaligus. Walaupun, untuk bisa mencapainya kamu harus berjalan dengan kontur yang cukup sulit. Tetapi setiap pijakannya kamu akan ditemani dengan keindahan panorama alamnya.

Sumber: Instagram @thelensofntt

Padang rumput ini memang membuat kamu rindu di setiap musimnya. Bila datang saat musim penghujan, kamu bisa melihat bagaimana hijaunya kawasan ini. Tetapi, bila di musim kemarau kamu bisa melihat kuning yang terhampar luas. Kapan saja, waktunya tetap eksotis.

Sumber: Instagram @u_uuuuuuuuuuuuuuuuuu

Bila kamu beruntung, kamu bisa melihat hewan berupa burung-burung yang bertebangan. terkadang mereka singgah. ada juga yang langsung begitu saja. serangga-serangga kecil juga ada lho. Berbeda dengan Pulau Padar yang memiliki hewan komodo. Disini, tidak ada hewan buas sama sekali.

Hal lain yang bisa kamu lakukan disini adalah menikmati keindahan lautnya. Perlu diakui bahwa tempat ini sangat cantik dengan terumbu karangnya yang super indah. kamu bisa snorkeling dan melihatnya dari dekat.

Cara Menuju Ke Gili Lawa

Sumber: idntimes.com

Gili Lawa terletak di Taman Nasional Komodo, Flores, Nusa Tenggara Timur. Menuju ke tempat ini kamu bisa berangkat dari Labuan Bajo naik speed boat yang menempuh waktu kurang lebih 4 jam. Bila kondisi cuaca sedang tidak bagus bisa sampai 6 jam lamanya.

Sumber: Instagram @fionaudrey2193

Karena waktu tempuhnya yang sangat lama. Kamu disarankan untuk menginap di tempat ini. Oleh karena itu, kamu juga disarankan untuk mengambil paket liburan. Bukan dengan cara backpacker yang lebih sulit. Biasanya, paket yang ditawarkan mulai dari 800 ribuan.  

Kalau bisa pilih paket 3 hari 2 malam.Kamu bisa puas bermain semua fasilitas yang ada disini. Menikmati malam yang dingin. Serta matahari yang membuat kamu sulit untuk lupa.

Tips Menjelajah Gili Lawa

Sumber: Instagram @anjanitrip

Bagi kamu yang ingin menjelajah Gili Lawa ini siapkan fisikmu. Karena, trekking ke atas puncaknya juga sangat menguras tenaga. Perhatikan pula perbekalan yang kamu bawa. Mulai dari makanan dan juga minuman. Karena setelah sampai di pulau dan memutuskan naik keatas, tidak akan ada warung yang menjual.

Sumber: Instagram @yvettetaswin

Sediakan center, bila kamu ingin naik menikmat sunset. Pakailah sepatu atau minimal sandal gunung, agar perjalananmu nyaman.  Selain itu, jangan lupa bawa powerbank dan hemat-hematlah listrik selama disini. Terakhir, jangan lupa jangan lupa bawa uang cash. Karena, setelah sampai disini Gili tidak ada ATM yang bisa kamu gunakan untuk ambil uang.

Kesimpulan

Gili Lawa adalah satu dari sekian banyaknya pulau yang ada di Nusa Tenggara barat. tempat ini mempunyai sajian yang elok dan bahkan banyak wisatawan asing memutuskan pergi ke sini lagi. Kalau mereka sudah lalu, kamu kapan akan mengunjunginya?

close

Log In

Forgot password?

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.

Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.