Jalan-jalan ke The Nice Funtastic Park di Cianjur

Cianjur, sebuah kota yang terletak di provinsi Jawa Barat, Indonesia, adalah surga tersembunyi yang menawarkan pesona alam dan warisan budaya yang memukau. Dikelilingi oleh pegunungan yang indah dan sawah yang hijau, Cianjur memiliki daya tarik yang tak terbantahkan bagi para pengunjung yang mencari ketenangan dan keindahan alam yang autentik. Selain itu, kota ini juga kaya akan tradisi dan budaya yang khas, membuatnya menjadi tujuan wisata yang menarik Kali ini kita akan berkunjung ke salah satu taman wisata baru di Cianjur yaitu “The Nice Funtastic Park”.

Spot Wisata Viral Baru di Cianjur

sumber: website thenicefuntasticpark

The Nice Funtastic Park Cianjur diresmikan pada tanggal 3 Mei 2022 dan menjadi lokasi Wisata baru yang sedang hits dan viral di berbagai media sosial. Lokasinya sendiri terletak di Desa Sukaresmi Kecamatan Sukaresmi Kabupaten Cianjur Jawa Barat. The Nice Funtastic Park Cianjur merupakan bagian dari PT Niceso Sukses Indonesia yang hadir menawarkan sebuah taman keluarga dengan berbagai hiburan yang menyenangkan. Taman ini memiliki area yang luas dan nyaman serta fasilitas yang cukup.

Tempat Wisata The Nice Funtastic Park yang berada di Cianjur ini memiliki daya tarik utamanya, yaitu pemandangan alam yang indah. Saat kamu tiba di sana, kamu akan melihat hamparan persawahan terasering yang hijau dan megahnya Gunung Gede Pangrango. Selain itu, lokasinya yang dikelilingi oleh pepohonan pasti memiliki suasana yang begitu sejuk dan tetap asri. Tidak salah jika tempat wisata populer di Cianjur ini dipilih sebagai tempat untuk melepaskan diri dari hiruk-pikuk kota.

Mulai dari Mini Zoo Sampai Wahana Bermain Anak-anak, Semua Ada Disini!

sumber: website thenicefuntasticpark

Selain pemandangan nya yang terkenal indah, di The Nice Funtastic Park kamu bisa menemukan beberapa hewan lucu di spot Mini Zoo nya. Beberapa hewan yang bisa kamu temukan antara lain Kuda Poni, Domba, Longhorn, Caracal, sampai Ayam Pheasant. Tak sampai disitu, kamu pun bisa berinteraksi dengan beberapa hewan tersebut secara dekat. Wah pengalaman yang menyenangkan bukan? Apalagi jika datang dengan anak-anak tercinta kita.  Selain bertemu dengan hewan-hewan yang lucu, The Nice Funtastic Park juga menyediakan playground / taman bermain anak didalamnya. Mulai dari perosotan, mandi bola, area bermain anak dengan rumput sintetis. dan masih banyak lainnya.

Fasilitas The Nice Funtastic Park

Setelah kita tahu dengan semua wahana dan kegiatan apa saja yang bisa kita lakukan di The Nice Funtastic Park, tak lengkap rasanya jika kita tidak membahas fasilitas pendukung lainnya yang disediakan oleh The Nice Funtastic Park. Beberapa fasilitas pendukung yang di sediakan oleh The Nice Funtastic Park adalah

  • Area Parkir Yang Memadai
  • Toilet di Beberapa Lokasi
  • Mushola
  • Akses Wi-Fi
  • Playground
  • Mini Zoo
  • Restoran Dengan Makanan khas Jawa Barat
  • Fasilitas Kesehatan
  • dan lainnya

Harga Tiket Masuk dan Jam Operasional The Nice Funtastic Park

sumber: website thenicefuntasticpark

Sebelum memasuki lokasi wisata The Nice Funtastic Park, pengunjung akan dikenakan biaya masuk yang telah ditetapkan oleh pengelola. Berikut Tiket Masuk / HTM The Nice Funtastic Park Cianjur :

HARGA TIKET MASUK
• Weekday: Rp.30.000,-
• Weekend: Rp.35.000,-

JAM OPERASIONAL
• Weekday: 09.00-17.00
• Weekend: 08.00-17.45

Taman wisata The Nice Funtastic Park di Cianjur menawarkan pengalaman yang tak terlupakan di tengah keindahan alam dan warisan budaya nya yang memikat. Apakah kamu sedang mencari tempat wisata di Jawa Barat yang memiliki keindahan alam serta menawarkan beberapa kegiatan menarik didalamnya? The Nice Funtastic Park Cianjur bisa menjadi jawabannya. Jadi, jangan lewatkan kesempatan untuk menjelajahi taman-taman wisata ini saat Anda berada di Cianjur, Jawa Barat.

close

Log In

Forgot password?

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.

Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.