Lagi Penat? Yuk, Habiskan Waktu Liburan Kalian Di Air Terjun Karawawi Yang Eksotis

Berlibur memang salah satu aktivitas yang cocok untuk kalian lakukan saat lagi penat. Apalagi saat ini sudah ada begitu banyak lokasi wisata menarik yang dapat kalian gunakan untuk menghilangkan penat kalian. Jika kalian sedang berada di Kabupaten Kaimana ada salah satu lokasi wisata yang dapat kalian kunjungi.

Lokasi wisata tersebut merupakan lokasi wisata alam berupa air terjun bernama Air Terjun Karawawi. Dari segi pemandangan kalian tidak akan kecewa karena keindahan yang akan memanjakan mata ditambah lagi dengan suasananya yang sangat tenang. Yang mana memang cocok buat kalian yang ingin menghabiskan waktu liburan kalian dengan tenang.

Walaupun Air Terjun Karawawi ini memiliki pemandangan yang indah dan begitu mempesona banyak yang belum tahu akan keberadaan lokasi wisata ini. Sehingga tidak aneh memang jika Air Terjun Karawawi mendapatkan julukan “surga tersembunyi”. Jadi, apa sih yang menarik dari Air Terjun Karawawi “surga tersembunyi” dari Kabupaten Kaimana ini?

Untuk memberikan kalian gambarannya, di bawah ini akan kami berikan kalian beberapa informasi mengenai hal – hal menarik apa saja yang dapat kalian temukan di Air Terjun Karawawi ini. Penasaran? Kalau begitu, mari ikuti dan simak ulasan kami di bawah ini hingga tuntas.

Fasilitas Di Air Terjun Karawawi

Sumber Gambar: inspirasi.avonturin.id

Karena lokasinya yang cukup jauh dari Pusat Kota membuat Air Terjun Karawawi belum begitu dikenal oleh banyak orang. Bayangkan saja kalian bahkan harus menggunakan perahu atau akomodasi laut lainnya dengan waktu tempuh kurang lebih tiga jam untuk sampai ke lokasi. Dengan begitu, tidak heran memang jika Air Terjun Karawawi belum dilengkapi dengan fasilitas yang lengkap dan memadai.

Oleh sebab itu, jika kalian ingin menghabiskan waktu liburan kalian di Air Terjun Karawawi ada begitu banyak hal yang perlu kalian persiapkan. Terutama bagi kalian yang ingin menghabiskan waktu liburan kalian dengan cara berkemah. Dengan persiapan yang matang kalian tetap bisa menghabiskan waktu liburan kalian dengan menyenangkan.

Aktivitas Menarik Di Air Terjun Karawawi

Walaupun kurang populer dan juga belum dilengkapi dengan fasilitas yang memadai akan tetapi ada banyak aktivitas menarik yang dapat kalian lakukan di Air Terjun Karawawi. Dengan aktivitas – aktivitas tersebut kalian tetap dapat menghabiskan waktu liburan kalian dengan menyenangkan dan tentu saja jauh dari kata membosankan.

Dan beberapa aktivitas menarik dan menyenangkan yang dapat kalian lakukan adalah sebagai berikut, yuk simak!

Berenang dan Bermain Air

Pic. Google Maps : @ Yohanis Ngilitubun

Tidak berbeda dengan lokasi air terjun lainnya, Air Terjun Karawawi juga memiliki kolam tampungan alami yang begitu menyegarkan. Dengan menggunakan kolam ini kalian dapat menghabiskan waktu kalian dengan berenang atau sekedar bermain air saja. Air yang ada di kolam tampungan ini terlihat begitu jernih dan menyegarkan.

Apalagi kalian dapat menggunakannya untuk berenang dan juga bermain air dengan nyaman serta tenang. Jadi, jika kalian sedang berada di Air Terjun Karawawi maka siapkanlah beberapa alat untuk membuat kalian berenang seperti pelampung misalnya.

Panjat Tebing

Pic. SUPERLIVE

Buat kalian yang senang dengan aktivitas yang menantang dan memacu adrenalin, maka kalian dapat menghabiskan waktu liburan kalian dengan panjat tebing. Tentu saja untuk melakukannya kalian harus menyediakan perlengkapan memanjat sendiri. Yang mana dikarenakan tidak adanya fasilitas yang dapat kalian gunakan selama berada disini.

Kalian juga harus berhati – hati saat melakukan aktivitas ini karena permukaan tebing yang lembab dan juga licin. Aktivitas ini semakin menyenangkan karena kalian akan disuguhkan dengan pemandangan yang sangat menawan dan mempesona.

Berkemah Di Air Terjun Karawawi

Pic. JAWA TIMUR OUTDOOR

Salah satu aktivitas menyenangkan yang dapat kalian lakukan di Air Terjun Karawawi adalah berkemah. Yang mana memang salah satu aktivitas favorit bagi para pengunjung yang datang menghabiskan waktu liburan kalian. Hal ini dikarenakan tidak hanya indah akan tetapi Air Terjun Karawawi memiliki kondisi alam yang alami dan suasananya yang tenang.

Tentu saja karena tidak ada fasilitas yang dapat kalian gunakan membuat kalian harus menyiapkan perlengkapan berkemah kalian sendiri. Selain itu kalian juga harus membawa perbekalan seperti makanan, minuman serta obat – obatan yang cukup.

Lokasi dan Alamat Air Terjun Karawawi

Nah, buat kalian yang tertarik maka kalian dapat langsung mengunjungi lokasi dari Air Terjun Karawawi ini. yang mana dapat kalian temukan di Pulau Nusa Ulan, Kecamatan Buruway, Kabupaten Kaimana, Provinsi Papua Barat.

close

Log In

Forgot password?

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.

Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.