Pulau Padar, Pulau Terbesar Ketiga di Labuan Bajo yang Cantik dan Ciamik

Kawasan Labuan Bajo menjadi salah satu tempat yang bisa kamu kunjungi saat berada di Lombok. Bahkan, banyak wisatawan dari mancanegara yang sering berkunjung ke kawasan ini. Ada beberapa pulau yang bisa kamu pilih. Nah, biasanya banyak yang mengunjungi Pulau Rinca dan Pulau Komodo.

Tetapi, akhir-akhir ini ada yang sedang naik daun di antara pulau yang ada di Labuan Bajo. Kawasan tersebut adalah Pulau Padar yang merupakan kawasan terbesar ketiga. Konon katanya, tempat ini mempunyai pemandangan yang eksotis lho.

Mengenal Pulau Padar

Sumber: Instagram @tukang_sobo

Perlu diketahui bahwa, Pulau ini termasuk dalam kawasan Taman Nasional Komodo lho. Oleh karena itu, kamu tidak diperkenankan melakukan kegiatan-kegiatan yang dilarang dan tidak mengikuti aturan yang ada. Hukumannya denda hingga penjara lho.

Sebelum memutuskan untuk berkeliling ke Pulau ini, Alangkah baiknya kamu meminta bantuan dan arahan petugas, karena disini pernah menjadi tempat pembuangan komodo-komodo yang liar dan sulit diatur. Hewan buas ini akan sangat berbahaya bila bertemu dengan kamu. Karena, bisa berlari secepat kuda lho. Kawasan ini juga ditetapkan oleh UNESCO sebagai situs warisan dunia lho, Tepatnya pada tahun 1991.

Pesona Pulau Padar

Sumber: Instagram @handy_titi

Salah satu hal yang harus kamu kunjungi bila berada di kawasan ini adalah puncak bukitnya. Maklum saja, kamu bisa melihat keindahan laut yang berpadu dengan sinar langit yang membuat suasana bisa jadi romantis lho. Apalagi, bila kamu datang pada sore hari. Saat sang senja sudah mulai menampakkan keindahannya.

Sumber: Instagram @2819purerelax

Waktu perjalanan kurang lebih 45 menit sampai 1 jam lamanya. Siapkan tenaga kamu ya karena, 300 anak tangga harus kamu taklukkan untuk bisa melihat pesonanya yang membuat mata kamu enggan untuk berkedip. Tetapi tenang walau kamu lelah dan mengeluarkan banyak keringat. Kamu akan ditemani dengan pemandangan cantik dan luar biasa. Jangan lupa abadikan ke dalam foto dan gambar ya.

Menuju Ke Labuan Bajo dan Pulau Padar

SumberL: Instagram @dolankemari

Menuju ke objek wisata ini kamu bisa menggunakan maskapai penerbangan langsung dengan harga mulai dari 1 juta 700 ribu rupiah. Disarankan untuk membawa banyak rombongan. Karena, menuju ke pulau ini kamu akan ditarik sebesar 1 juta 500 ribu rupiah dengan kapasitas kapal maksimal 10 orang. Bagaimana, cukup mudah bukan?

Tips Menjelajah Pulau Padar

Sumber: Instagram @melo.melody_

Bisa dikatakan kawasan ini masih sangat rawan. Jadi, tips yang harus kamu lakukan agar aman menjelajah kawasan ini adalah mematuhi setiap aturan yang ada. Kemudian, jangan lupa bawa topi atau payung. Bila kamu memutuskan untuk trekking ke atas saat siang hari.

Sumber: Instagram @mt_sode

maklum saja, tempat ini akan sangat panas. Bahkan, kamu bisa merasakan bagaimana matahari ada di depan kepalamu. Jaraknya, seperti hanya sejengkal saja. Benar-benar perjalanan yang menyenangkan dan cukup berat.

Selanjutnya, jangan lupa bawa perbekalan ya. berupa minuman dan juga makanan. maklum saja, tempat ini memang belum ramah dengan warung. Daripada dehidrasi dan kelaparan, lebih baik bawa ransel  dan bawa kebutuhan pokok yang cukup banyak.

Sumber: superadventure.co.id

Tetapi, jangan lupa juga membawa kantong plastik ya. Jangan sampai kamu buang sampah sembarangan. Tempat ini sudah cukup asri dengan kebersihannya. jadi, jangan sampai kamu mengikutinya ya.

Penginapan Sekitar

Bagi kamu yang ingin menginap di sekitar pulau padar ada Pirates Dive camp yang jaraknya kurang lebih 22,9 kilometer. Tepatnya berada di sebayur Besar. Pasir Putih, manggarai Barat, Labuan bajo. Harga kamar yang ditawarkan mulai dari 250 ribu rupiah. Dimana kamu akan mendapatkan akses wifi gratis dan sarapan gratis.

Selain itu dengan ukuran kamar mencapai 34 meter persegi kamu juga bisa menikmati balkon atau teras. Ruangan bebas asap rokok ya. Ditambah dengan shared bathroom dan shower. Bagi kamu yang ingin melihat pemandangan berupa taman yang menarik kamu bisa memilih harga kamar 600 ribuan.

Kesimpulan

Pulau Padar merupakan salah satu kawasan yang mengesankan di Labuan Bajo. Dimana, kamu bisa mendapatkan pengalaman luar biasa. Rugi rasanya bila hanya melihatnya saja tetapi, tidak singgah. jadi, jangan lupa agendakan liburan kamu ke tempat ini ya.

close

Log In

Forgot password?

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.

Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.