Riam Berawan’t, Keindahannya Sesuai Dengan Arti Namanya

Bengkayang menjadi salah satu tempat wisata yang bisa kamu kunjungi bila menjelajah Kalimantan Barat. Disini, tersembunyi beberapa tempat indah yang membuat kamu susah untuk move on. Bukti nyatanya adalah Air Terjun Riam Berawan yang pesonanya tidak ada yang bisa mengalahkannya.

Seperti diketahui bahwa, pesona air terjun akan memberikan kesan yang berbeda dari biasanya. Suasana nuansanya pun sangat dingin dan sejuk. Siapa saja yang datang ke tempat ini pasti betah untuk berlama-lama, duduk di bebatuan serta melihat debit airnya yang sangat deras. Jangan lupa bawa kamera tingkat tinggi ya, agar semua keindahan disini bisa kamu abadikan melalui foto dan gambar.

Mengenal Air terjun Riam Berawan

Sumber: bappeda.bengkayangkab.go.id

Dalam bahasa Dayak nama Riam Berawan diartikan sebagai emas. Nama ini konon akibat pengaruh dari sebuah cerita legenda yang dipercaya penduduk sekitar. Bahwa dahulu ada sebuah pertempuran besar antara ular raksasa melawan panglima perang.

Konon, sang panglima berhasil memenangkan pertarungan dengan memotong-motong bagian ular. Anehnya, potongan-potongan tersebut berubah menjadi air terjun atau riam yang cukup tinggi. Kemudian, muncul seekor rusa yang menyalakan cahaya keemasan. dari sinilah nama Riam Berawan bermula. Air terjun ini sendiri mempunyai ketinggian kurang lebih 75 meter dan berasal dari sungai Biang yang berasal dari pegunungan Bayang

Cara Menuju Ke Riam Berawan

Objek wisata ini terletak di Dusun Biang, Desa Bengkawang, Kecamatan Seluas, Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat. Menuju ke Riam Berawan kamu bisa masuk melalui Bandara Pontianak Supadio. Sudah banyak jadwal penerbangan dari berbagai kota menuju ke tempat ini. Harganya mulai dari 700 ribuan saja.

Hanya saja, setelah dari sini, perjuanganmu menuju ke lokasi masih harus diuji dengan perjalanan darat yang menempuh waktu hingga 6 jam 7 menit lamanya. Di Sarankan kamu untuk menginap terlebih dahulu. jangan langsung memaksakan diri untuk naik ke atas. karena, teramat berbahaya.

Sayangnya, di Bengkayang kamu belum bisa menemukan hotel berbintang. Jadi, lebih baik carilah losmen atau penginapan seadanya hanya untuk mengembalikan tenaga, Biasanya harga per malamnya mulai dari 50 ribuan saja dengan fasilitas seadanya.

Keindahan Riam Berawan

Sumber: disporapar.bengkayangkab.go.id

Salah satu pesona di tempat ini yang bisa kamu saksikan adalah pesona tebing dan debit airnya yang cukup deras. Dibawahnya kamu bisa melihat kolam air alami, dimana sekitarnya adalah hutan hujan tropis. Kamu juga bisa memanfaatkan kolam renang ini untuk berendam atau juga berenang.

Sumber: backpackerjakarta.com

Bahkan, kamu juga bisa memanfaatkannya untuk cliff jumping dari beberapa batuan yang ada di sini. Tidak terlalu tinggi memang, tetapi cukup menyenangkan untuk belajar memacu adrenalin.

Tips dan Saran

Menuju ke tempat ini memang tidak mudah. Oleh karena itu, tidak heran bila ada beberapa tips dan saran yang mungkin, bisa kamu pergunakan agar perjalananmu menuju ke lokasi jadi lebih menyenangkan dan mudah.

Sumber: aharakalbar.wordpress.com

Pertama, perjalanan menuju ke titik lokasi kurang lebih 30 menit, jadi kamu harus persiapkan betul fisik kamu. gunakan sepatu dan baju yang dirasa cukup nyaman untuk kamu menjelajah tempat ini. Jangan memaksakan diri, bila memang lelah berhentilah setidaknya 5 menit saja.

Tetapi, jangan sampai duduk ya, usahakan tetap berdiri dan mengatur nafas agar sirkulasi udara kembali normal kamu bisa melanjutkan perjalanan. Selanjutnya adalah perbekalan. maklum saja, belum ada warung yang menjual makanan dan minuman. Jadi, bawalah air minum secukupnya agar kamu tidak kehausan saat melakukan perjalanan.

Sumber: borneo24.com

Usahakan datang diatas pukul 10 siang kamu, bisa berlama di tempat ini dan menikmati suhu udara yang sejuk. Jangan pulang melebihi pukul 5 sore ya. Kondisi jalan yang belum dilengkapi penerangan teramat berbahaya untuk kamu. Walaupun, di tempat ini tidak ada jam buka dan tutupnya.

Kesimpulan

Riam Berawan menjadi salah satu tempat yang tidak boleh kamu lewatkan. Walaupun, kamu harus mengeluarkan tenaga yang keras agar bisa sampai ke tujuan. Namun, semua itu akan terbayar dengan sendirinya. karena, apa yang disuguhkan benar-benar membuatmu sulit berkata-kata. Jadi, Kapan kamu siap menjelajah tempat ini?

close

Log In

Forgot password?

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.

Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.