Susur Gua Dan Berkemah Di Gua Pancur Jimbaran

Kota Pati memang memiliki cukup banyak lokasi – lokasi wisata unik. Salah satunya adalah Gua Pancur Jimbaran, yang merupakan salah satu lokasi wisata favorit warga Kota Pati. Sesuai namanya, daya tarik utama dari Gua Pancur Jimbaran adalah Guanya.

Akan tetapi selain Guanya yang mempesona, lokasi wisata ini juga memiliki berbagai macam daya tarik lainnya. Gua Pancur Jimbaran ini sendiri dapat dikatakan sebagai lokasi wisata yang komplit. Ada banyak hal yang dapat kalian lakukan saat sedang berada disini.

Kalian akan menemukan banyak wahana permainan buat dewasa dan juga anak – anak. Gua Pancur Jimbaran juga menawarkan wisata kuliner dengan hidangan khas Pati.

Selain itu, Gua Pancur Jimbaran juga memiliki nilai historis pada masa penjajahan. Yang mana Gua ini pernah dipakai oleh pasukan Indonesia untuk bersembunyi yang sedang berperang dengan Belanda. Dengan panjangnya yang mencapai 827 meter, kalian akan disuguhkan dengan pemandangan yang sangat indah.

Di bawah ini kami sudah merangkum beberapa informasi menarik mengenai Gua Pancur Jimbaran ini. Sehingga kalian akan tahu seberapa seru berlibur di Gua Pancur Jimbaran ini. Penasaran? Yuk, simak sampai tuntas!

Fasilitas Di Gua Pancur Jimbaran

Gua Pancur Jimbaran ini sudah dilengkapi dengan fasilitas – fasilitas yang sangat memadai. Para pengelola ingin agar para pengunjung yang datang benar – benar menikmati waktu liburan mereka. Area parkir yang luas dan aman dapat kalian gunakan untuk memarkir kendaraan yang kalian bawa.

Buat teman – teman Muslim, ada sebuah Mushola yang dapat kalian gunakan untuk menunaikan ibadah. Kalian juga dapat beristirahat atau sekedar bersantai di gazebo yang sudah disediakan. Kalian yang mau kulineran dapat melakukannya di kedai – kedai makanan.

Kedai – kedai makanan ini menyediakan hidangan khas Pati lho.. yang mungkin sulit kalian temukan di tempat lain. Untuk bersenang – senang kalian akan menemukan Taman, Wahana Bebek Air dan juga Area Playground.

Pihak pengelola sudah menyediakan berbagai macam fasilitas untuk melakukan aktivitas Cave Tubing atau susur gua. Ada pula area camping ground yang dapat kalian gunakan untuk menghabiskan malam di alam terbuka.

Toilet dan kamar mandi yang tidak hanya bersih tapi juga terawat dengan baik. Dapat kalian gunakan dengan nyaman saat kalian benar – benar membutuhkannya.

Aktivitas Menarik Di Gua Pancur Jimbaran

Sebagai lokasi wisata favorit Kota Pati, lokasi wisata Gua Pancur Jimbaran ini menawarkan banyak aktivitas menarik untuk kalian lakukan. Ada banyak aktivitas menarik yang memang dapat kalian gunakan untuk mengisi waktu luang kalian. Dan beberapa aktivitas menarik yang dapat kalian lakukan di Gua Pancur Jimbaran adalah sebagai berikut :

Cave Tubing

Pic. wandernesia.com

Sebagai lokasi wisata dengan Gua sebagai daya tarik utamanya, sudah jelas aktivitas favoritnya berhubungan dengan gua itu sendiri. Nah, di Gua Pancur Jimbaran salah satu aktivitas favoritnya adalah Cave Tubing. Selama melakukan aktivitas Cave Tubing ini kalian akan ditemani dengan pemandu yang sudah ahli.

Jadi kalian tidak perlu khawatir selama melakukan aktivitas ini. Ditambah lagi kalian akan dilengkapi dengan perlengkapan keamanan untuk menjaga diri kalian. Kalian akan disuguhkan dengan pemandangan indah berupa Stalaktit dan juga Stalakmit dengan berbagai ukuran.

Kulineran

Pic. Google @ Samdawus

Buat kalian yang suka dengan wisata kuliner, Gua Pancur Jimbaran adalah tempat yang tepat untuk kalian kunjungi. Kalian akan menemukan banyak sekali penjaja makanan yang menawarkan hidangan – hidangan khas Pati.

Kalian mungkin dapat menikmati hidangan tersebut di tempat lain. Akan tetapi menikmati langsung hidangan khas Kota Pati di Kota Pati tentu akan memberikan sensasi yang berbeda. Cita rasa yang ditawarkan juga akan lebih otentik jika kalian bandingkan dengan tempat lain.

Berkemah Di Gua Pancur Jimbaran

Pic. helo.com

Jika kalian ingin menghabiskan waktu liburan kalian lebih lama lagi di Gua Pancur Jimbaran. Kalian bisa kok menginap di area berkemah yang sudah disediakan. Kalian bisa berkemah dengan menggunakan tenda sendiri atau menyewa di tempat yang sudah disediakan.

Dengan fasilitas yang cukup baik, kalian juga dapat mengajak keluarga untuk berkemah bersama disini.

Lokasi dan Alamat Gua Pancur Jimbaran

Gua Pancur Jimbaran ini sendiri dapat kalian temukan lokasinya di Dukuh Gasong, Desa Jimbaran, Kecamatan Kayen, Kabupaten Pati, Provinsi Jawa Tengah.

close

Log In

Forgot password?

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.

Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.