Tanjung dan Teluk Kajuwulu, Indahnya Panorama Senja dan Fajar Sekaligus

Maumere memang menjadi salah satu destinasi baru yang sedang naik daun di kalangan wisatawan. Jadi, kamu ada banyak pilihan bila ke Nusa Tenggara. Salah satu keindahannya yang bakal sulit ditolak adalah Tanjung dan Teluk Kajuwulu. Keindahannya bagaikan kepingan surga yang terjatuh.

Sumber: Instagram @lylicookies

Dari sini, kamu juga bisa melihat pemandangan pantai yang biru. mengesankan dan juga sangat cantik dipandang mata. Menghadirkan ketentraman hati dan rasanya enggan untuk pergi. Oleh karena itulah, saat sabtu dan minggu tempat ini akan dipenuhi oleh wisatawan dari berbagai daerah dan negara.

Mengenal Tanjung dan Teluk Kajuwulu

Waktu paling tepat mengunjungi tempat ini adalah saat senja dan fajar. Ombak-ombak bergemuruh dengan pemandangan laut Flores yang sangat cantik. Salah satu keindahan yang nyata disini adalah tidak adanya satupun sampah yang bertebaran. Sepertinya, warga sekitar dan para pengunjung sudah paham benar makna membuang sampah pada tempatnya.

Sumber: Instagram @firmanmunardi

Satu hal yang menarik lagi adalah, penduduk Desa Meganda adalah seorang petani. Dimana, mereka adalah ujung tombak dari Kabupaten Sikka dalam menyetor beras, buah-buahan dan kebutuhan lainnya. Tidak heran bila masyarakatnya bersahaja dan baik-baik lho.

Cara Menuju ke Lokasi Wisata

Sumber: Instagram @crztnn

Objek wisata ini terletak di Desa Magepanda, Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur. Menuju ke objek wisata ini kamu harus menggunakan kendaraan pribadi. Bisa mulai dari bandara Frans Seda yang menempuh waktu 44 menit dengan jarak tempuh 28,5 kilometer  atau juga pelabuhan Sikka dengan waktu 36 menit dan menempuh jarak 24,7 kilometer. Keduanya sama-sama menempuh Jalan raya Maumere – Magepanda.

Daya Tarik

Salah satu hal yang menarik yang mungkin tidak bisa kamu lupakan adalah saat berjalan ke bawah. Kurang lebih kamu harus menaklukkan 500 tangga ke bawah dan ke atas. jadi, totalnya adalah 1000 anak tangga. Cukup lelah memang, hanya saja ditemani dengan pemandangan seindah ini lelahnya jadi hilang dengan sendirinya.

Sumber: Instagram @kalewair67

Perbukitan dan padang savananya membuat tempat ini tidak akan pernah tergantikan oleh apa pun. Dari perbukitan kamu juga bisa melihat keindahan antara laut, batu, dan juga teluk yang cocok untuk kamu jadikan background foto.

Sayangnya, pemandangan secantik ini belum didukung dengan fasilitas umum yang baik lho. Jadi, sebelum masuk ke tempat ini jangan lupa buang air terlebih dahulu ya. Agar sampai di lokasi kamu tidak kebingungan.

Sumber: Instagram @daniel_dhani

Pasir putih dengan lopo-lopo yang cantik juga bisa kamu nikmati. Biasanya, wisatawan akan datang ke sini saat sore hari. Melihat betapa megahnya sinar senja, dengan semburat langit yang berubah seketika. Dari biru menjadi orang.

Kalau ketinggalan di kala senja, kamu juga bisa melihat kecantikannya di kala terbit. Tetapi, kamu harus sudah sampai sekitar pukul 4 atau 5 pagi ya. Kalau hari libur, banyak yang ingin menyaksikan kemegahannya lho.

Penginapan Terdekat

Bagi kamu yang ingin berkunjung ke Objek wisata ini disarankan untuk mencari penginapan terlebih dahulu, Karena, jarak terdekat penginapan dari lokasi kurang lebih 20 kilometer. Rekomendasinya adalah Hotel Nara yang memiliki area parkir cukup luas.

Terletak di Jalan Moan Subu Sadipun – Maumere, Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur dengan jarak kurang lebih 20.7 kilometer saja. Harganya mulai dari 190 ribuan saja dengan fasilitas yang didapatkan adalah kipas angin. Ada juga harga yang 300 ribuan dengan fasilitas AC, televisi, dan juga desk. Sayangnya, hotel ini tidak menyediakan menu sarapan ya.

Kesimpulan

Tanjung dan Teluk Kajuwulu menjadi salah satu keindahan yang nyata. Salah satunya adalah terbebasnya dari sampah yang bertebaran. Oleh karena itu, jangan sampai kamu menghadirkannya ya. Buanglah pada tempat yang sudah disediakan agar kawasan ini tetap asri dan enak dipandang mata.

Semua keindahan memang sudah kamu dapatkan disini mulai dari terbit hingga tenggelamnya Matahari. Jadi, tidak ada salah dong, untuk mengunjungi kawasan ini dan mengabadikannya ke dalam media sosial kamu. Lalu, kapan kamu akan agendakan liburan kamu ke objek wisata ini? Alam maumere dan laut flores menunggu kehadiranmu lho.

close

Log In

Forgot password?

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.

Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.