Ikon Religi Kabupaten Lebong, Masjid Agung Sultan Abdullah

Sebagai salah satu negara dengan jumlah populasi penduduk beragama muslim terbesar Indonesia pasti memiliki banyak sekali masjid yang diperuntukkan sebagai rumah ibadah umat muslim.  Namun ternyata selain digunakan sebagai tempat ibadah, masjid juga menjadi pusat kehidupan muslim. Tidak hanya dijadikan tempat beribadah namun ternyata kegiatan-kegiatan perayaan hari besar muslim, diskusi, ceramah & kajian serta kegiatan belajar Al Qur’an juga dilakukan di masjid.

Di Indonesia sendiri terdapat 800 ribu masjid yang telah terdaftar yang tersebar luas dari ujung pulau sumatera hingga papua. Banyak pula terdapat masjid – masjid dengan nilai seni tinggi pada bangunannya. Masjid dengan nilai seni tinggi biasanya dibangun dengan rentetan sejarah yang melatarbelakangi pembangunan masjid tersebut.

Sumber: Pedoman Bengkulu

Salah satu masjid megah yang berada di Indonesia terdapat di Provinsi Bengkulu. Bengkulu terletak di bagian barat daya Pulau Sumatera. Provinsi yang dikenal dengan sebutan “Bumi Rafflesia” ini sendiri memang didominasi oleh penduduk beragama muslim sebesar 97%.  Masjid yang megah di provinsi Bengkulu ini bernama Masjid Agung Sultan Abdullah.

Kisah Masjid Agung Sultan Abdullah

Dari sekian banyak masjid di Bengkulu terdapat salah satu masjid yang megah di yakni Masjid Agung Sultan Abdullah. Bangunan Masjid Agung Sultan Abdullah memiliki luas 1.000 m2 yang didirikan diatas tanah seluas 100.000 m2. Masjid ini memiliki taman yang sangat luas pula dan terdapat juga seperti kantin kecil yang berada di dekat tempat pengambilan wudhu.

Sumber: pixabay.com

Masjid megah ini didirikan tahun 2009 dan pembangunannya selesai di tahun 2015. Bupati Lebong saat itu adalah bapak H. Rosjonsyah Syahili, beliau turut ambil bagian dalam pemberian nama masjid tersebut. Beliau memberikan nama Masjid Agung Sultan Abdullah karena nama tersebut merupakan nama lain atau nama alias dari Ki Karang Nio. Ki Karang Nio merupakan seorang raja yang kuat dan bijaksana yang berasal dari Tanah Rejang.
Masjid megah ini kini dijadikan spot favorit bagi para pelancong untuk bersinggah dan berwisata religi.

Megahnya Masjid Agung Sultan Abdullah

Pelancong pasti bertanya – tanya, apa sih yang menjadi keunikan atau bukti kemegahan dari masjid tersebut? Salah satu alasan mengapa masjid tersebut dikatakan megah dan mewah yaitu karena biaya pembangunan masjid yang sangat besar yakni sekitar Rp 37,9 miliar dan ditambah dengan proses pembangunan yang lama yakni sekitar 6 tahun. Masjid Agung ini juga memiliki lapangan parkir yg luas serta mempunyai pemandangan yang bagus untuk berfoto.

Sumber: Instagram @fianbkl

Pelancong dapat melihat megahnya bangunan masjid ini ketika mulai memasuki pintu masuk utamanya. Ketika masuk pintu utama pelancong harus melewati bangunan yang menanjak dan panjang. Hal ini disebabkan karena bangunan masjid tersebut sangat tinggi. Selain itu, kemegahan masjid ini dapat dilihat dari kubahnya. Kubahnya menggunakan material beton prikas. Beton prikas sendiri dikatakan sebagai material bangunan yang mampu bertahan hingga puluhan tahun.

Sumber: cheria-travel.com

Kemegahan lainnya dapat dilihat dari dinding masjid maupun dinding menara utama. Material pada dinding-dinding tersebut tingginya 45 meter menggunakan material granit yang didatangkan langsung dari Tiongkok. Bagian kamar mandi dan tempat wudhu pun sangat luas. Selain kemegahannya, Masjid Agung Sultan Abdullah kini dianggap menjadi salah satu pilihan wisata religi baik oleh masyarakat setempat bahkan juga oleh pengunjung dari luar kota Bengkulu. Para pelancong yang datang kebanyakan sepakat bahwa beribadah di Masjid Agung Sultan Abdullah dapat menambah ketenangan jiwa ditambah lagi dengan posisi masjid yang ternyata dikelilingi oleh panorama Bukit Barisan.

Sumber: Instagram @lebongofficial

Kini, Masjid Agung Sultan Abdullah menjadi landmark dari kabupaten Lebong.

Lokasi dan Akses Menuju Masjid Agung Sultan Abdullah

Masjid Agung Sultan Abdullah terletak di Tj. Agung, Pelabai, Kabupaten Lebong, Bengkulu Utara. Lokasinya bersebelahan langsung dengan Gedung DPRD Kabupaten Lebong. Kabupaten Lebong  sendiri ber ibukota di Muara Aman. Masjid ini terlihat jelas dari jalan raya karena berlokasi di pinggir jalan dengan akses yang mudah.

Bagi para pelancong yang ingin mengunjungi Masjid Agung Sultan Abdullah dapat menempuh  6 jam perjalanan dari pusat kota Bengkulu dan 3 jam dari Kota Curup. Masjid ini berada di komplek Pemda Kab. Lebong.

close

Log In

Forgot password?

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.

Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.