Menu Sederhana Nan Lezat, Dendeng Batoko Pusako Satu Cocok Dijadikan Sebagai Oleh-oleh

Indonesia sebagai negara yang memiliki beragam suku dan budaya pastinya menghasilkan berbagai macam hasil kulturnya. Disetiap povinsi dan daerah-daerahnya pasti memiliki ciri khas dan keunikan. Mulai dari Bahasa, lagu, pakaian adat, rumah, senjata, alat musik, hingga yang paling menarik yaitu kulinernya.

Salah satu kuliner unik khas Melayu bisa Sahabat Wisato coba yaitu di Jambi yang terletak di Pulau Sumatera. Kuliner khas Jambi dominan menggunakan ikan sebagai bahan utamanya. Ragam cita rasa dipadukan dalam setiap masakan disana. Bahkan tak hanya makanan tradisional saja yang terkenal. Berbagai macam olahan daerah lain pun dijajakan dan ada yang melegenda hingga sangat populer.

Oleh karena itu, saat berwisata ke Jambi tak akan lengkap rasanya jika tidak mencoba aneka kuliner disana. Adapun makanan khas Jambil yang sangat populer yaitu dendeng batoko. Mungkin sebagian Sahabat Wisato masih belum tahu apa itu dendeng batokok. Batokok sendiri berasal dari Bahasa Jambi yang artinya dipukul. Inilah mengapa tampilan dendengnya pipih.

Sejarah Dendeng Batoko Pusako Satu

Sumber Gambar : Instagram @dendengpusako

Dendeng batokok yang paling terkenal di Jambi yaitu RM Dendeng Batoko Pusako Satu. Selain terkenal, rumah makan yang satu ini juga termasuk salah satu rumah makan legendaris. Dikatakan legendaris karena RM Dendeng Batoko Pusako Satu sudah berdiri sejak tahun 1998.

Memang banyak rumah makan yang menggunakan nama Pusako. Tetapi RM Dendeng Batoko Pusako Satu adalah rumah makan dendeng pertama. Adapun RM Pusako Dua yang masih bersaudara dengan pemilik RM Pusako Satu. Masih sama-sama satu kampung dari Kerinci.

Tak hanya menyandang sebagai rumah makan lengendaris, RM Dendeng Batoko Pusako Satu juga selalu menjaga kualitas dan cita rasa dendeng yang disajikan. RM Dendeng Batoko Pusako Satu tak segan-segan menggunakan bahan-bahan yang terbaik dalam penyajiannya. Mulai dari pemilihan daging berkualitas, cabai, bawang, hingga sayur yang masih segar. Inilah yang membuat rumah makan ini tetap bertahan hingga sekarang.

Sajian Sederhana Nan Lezat

Sumber Gambar : Instagram @dendengpusako

Penyajiannya sendiri terbilang cukup unik. Daging sapi direbus dahulu menggunakan air kelapa, setelah daging empuk lalu disiram dengan minyak bawang dan dibakar diatas arang kelapa atau digoreng hingga matang. Setelah itu daging dipukul-pukul dengan batu cobek agar daging menjadi lembut dan bumbunya meresap sampai kedalam. Kemudian dicampur dengan cabai hijau yang diiris kasar. Sebenarnya sudah bisa dimakan setelah direbus, tapi akan terasa lebih lezat jika dibakar.

Sajian ini akan lebih nikmat jika dilahap dengan nasi hangat dan sambal spesial khas Jambi yang biasa disebut dengan sambal Lado. Bisa juga disajikan menggunakan sambal cabai merah atau balado. Tergantung dari selera masing-masing.

Tak hanya dendeng batokok yang disajikan di rumah makan ini, adapun berbagai macam menu andalan lainnya seperti ikan bakar, ayam bakar, usus kari, ikan kuah kari, rendang sapi, tumis taoge, lalapan timun dan daun singkong, kerupuk, serta berbagai macam sajian sambal yang bisa Sahabat Wisato pilih.

Pemesanan Via Online

Sumber Gambar : Instagram @dendengpusako

Jika Sahabat Wisato sedang tidak berada di Jambi ataupun berada di luar area Jambi dan ingin mencicipi lezatnya Dendeng Batako Pusako Satu, Sahabat Wisato bisa memesan via online. Untuk pengemasannya sendiri terbilang aman karena menggunakan vacuum sealer, jadi saat diterima masih dalam keadaan ‘fresh’. Untuk pengiriman dari Jambi dibanderol seharga 120ribu per kotak yang terdiri dari 10 potong daging dan satu botol sambal. Tak hanya di Jambi, pengiriman juga dilakukan dari Jakarta yang dipatok seharga 125ribu per kotaknya.

Karna dikirim dalam keadaan daging beku, jadi Sahabat Wisato perlu menyajikannya sendiri. Berikut ini  cara memasak dendeng batakok. Siapkan satu sendok makan minyak goreng, masukkan dendeng ke dalam minyak selama satu menit dan panaskan sambalnya dengan cara yang sama, sajikan selagi hangat. Sahabat Wisato juga bisa berkreasi dalam mengolah sajian ini. Selamat mencoba!

Lokasi RM Dendeng Batoko Pusako Satu

Paling mantap memang langsung menyantap kuliner yang satu ini langsung dari tempatnya. Sahabat Wisato bisa menikmati dendeng batokok legendaris ini di Jalan AR Hakim Nomor 54, Simpang IV Sipin, Kecamatan Telanaipura, Kota Jambi. Tertarik untuk mencobanya?

close

Log In

Forgot password?

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.

Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.