Beda Dari Yang Lain, Inilah Keunikan Pantai Hili

Unik. Itulah kesan pertama yang akan terbesit dibenak anda ketika menginjakkan kaki di Pantai Hili.

Anda tahu Pantai Hili? Pantai ini terletak di Kecamatan Semidang, Gumay, Kabupaten Kaur, Bengkulu. Pantai Hili saat ini tengah populer dan diperhitungkan untuk masuk jajaran pantai yang paling recommended untuk olahraga selancar.

Pantai ini lain dari yang lain alias tidak seperti pantai pada umumnya. Jika biasanya sebuah pantai memiliki hamparan pasir baik itu hitam, putih maupun krem, nah garis Pantai Hili tidak demikian. Garis pantai ini dipenuhi oleh hamparan batu.

Menarik bukan? Nah, pada kesempatan kali ini wisato.id akan mengupas tuntas tentang Pantai Hili. Yuk, langsung saja kita masuk ke pembahasan utamanya. Check this out.

Indahnya Pantai Hili

Sumber: Instagram @hitspdguci

Seperti yang telah disinggung di atas bahwa garis Pantai Hili dipenuhi oleh hamparan bebatuan. Wah, kalau begitu sakit dong ya jika ingin jalan-jalan di sekitar pantai?

Tentu saja tidak, sebab batu-batu tersebut berukuran oval kecil sehingga tidak akan menyakiti kaki anda. Keunikan inilah yang justru membuat Pantai Hili dipadati oleh para wisatawan.

Sumber: Instagram @beniasdianto

Di Pantai Hili anda akan mendapati banyak pohon kelapa yang berjejer di pinggir pantai. Lambaian dari daun kelapa tersebut akibat terkena hembusan angin sepoi-sepoi kian membingkai Pantai Hili semakin eksotis. Ada pula beberapa kubusan atau pemecah ombak. Pemandangan ombaknya ikut menjadi keunikan tersendiri sebab ketika berhasil mencapai bibir pantai terlihat berbusa.

Apabila anda ingin melihat pemandangan Pantai Hili secara lebih nyata maka bisa memilih batu yang besar di pinggiran pantai. Rasakanlah hembusan angin yang sejuk serta ombak-ombak kecil yang menyapu kedua kaki anda.

Sumber: Instagram @wiwit_akram

Jika bosan melihatnya dibebatuan besar, di Pantai Hili juga tersedia beberapa tempat istirahat. Nah, anda bisa menyantap bekal sembari menikmati panorama pantai di tempat tersebut.

Sebagai saran, datanglah ke pantai ini pada saat siang menjelang sore hari. Sebab pemandangan matahari tenggelam di Pantai Hili akan terlihat begitu eksotis dan nyata karena pantai ini berhadapan langsung ke barat (Samudera Hindia). Tentu saja, sunset yang terpotret pun akan terlihat lebih cantik.

Sumber: Instagram @koesy_01

Jangan menyia-nyiakan moment ini. Siapkanlah perangkat fotografi anda, dan abadikan kenangan bersama sunset menawan di Pantai Hili.

Kuliner Khas Pantai Hili

Apabila perut mulai keroncongan, tidak perlu khawatir akan kelaparan di Pantai Hili anda akan mendapati banyak penjual yang menawarkan kuliner khas Kabupaten Kaur. Salah satu yang paling hits dan populer adalah pendap. Makanan yang satu ini kerap diburu oleh setiap wisatawan yang berkunjung ke Pantai Hili.

Sumber: Instagram @telkomsel_besamo

Apa itu pendap? Bagi anda yang bukan penduduk asli Kabupaten Kaur atau Bengkulu mungkin sedikit asing mendengar makanan yang satu ini. Pendap adalah makanan berisi sayuran. Sayuran dibumbui rempah-rempah gulai lalu dicampur dengan kelapa parut, dan ditambah daging ikan serta bumbu pedas supaya semakin lezat. Barulah setelah itu dibungkus dengan beberapa daun talas. Kemudian dibungkus lagi dengan daun pisang. Pengolahannya sendiri dengan cara dikukus.

Sumber: Instagram @dswidjaja

Uh, pokoknya enak banget, deh. Anda wajib mencobanya jika datang ke pantai ini. Tak lengkap jika pulang dari Pantai Hili  namun perut belum sempat mencicipi si lezat pendap ini.

Selain itu jika anda ingin membeli ikan atau berencana untuk membuat makanan dengan bahan dasar ikan, sebaiknya beli saja di Pantai Hili. Harganya lebih murah loh dibandingkan dengan membelinya di pasar impress. Selain itu ikannya pun lebih segar sebab ditangkap langsung oleh nelayan di pantai ini.

Tempat Favorit Untuk Berselancar

Pantai yang berhadapan langsung dengan Samudera Hindia memang memiliki keindahan khas tersendiri. Salah satu keunggulannya yaitu memiliki karakterisitik ombak yang tinggi sehingga cocok untuk olahraga surfing alias selancar.

Selain banyak yang datang ke pantai ini saat sore hari untuk menikmati sunset, biasanya puluhan remaja setempat di sana pun sering memanfaatkan ombak di Pantai Hili untuk beselancar. Walaupun peralatan yang mereka pakai masih sederhana seperti papan yang panjangnya hanya 30 meter, namun hal itu sama sekali tidak mengurangi kepuasan dan kebahagiaan para remaja tersebut untuk menikmati ayunan ombak.

Ombak di Pantai Hili bisa mencapai empat sampai lima meter. Potensi inilah yang sedang berusaha dioptimalkan oleh pemerintah Bengkulu supaya Pantai Hili bisa dijadikan tujuan surfing oleh wisatawan dari berbagai penjuru dunia.

Selain itu sedang diupayakan pula penyediaan fasilitas papan selacar yang memadai. Hal ini karena melihat komunitas pecinta selancar di Bengkulu cukup banyak sehingga jika terus dibina apalagi oleh instruktur yang berpengalaman, sangat berpotensi memunculkan surfer yang berpretasi bahkan bisa bersaing dengan surfer lainnya di seluruh dunia.

Nah, itulah pembahasan komplit mengenai Pantai Hili. Apabila anda belum pernah ke pantai ini, buruan deh langsung buat schedule untuk berwisata ke Pantai Hili.

Semoga informasi ini bermanfaat bagi anda, dan sampai bertemu lagi pada pembahasan wisata yang tidak kalah menarik berikutnya.

Salam.

close

Log In

Forgot password?

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.

Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.