Siapa nih yang suka liburan dengan effort? Artinya adalah, sebelum menikmati keindahan yang begitu menakjubkan kamu harus menempuh perjalanan yang lumayan melelahkan. Jika iya, maka liburan ke air terjun akan sangat cocok untukmu. Nah, Air Terjun Akang Siwah merupakan salah satu air terjun terindah di Aceh yang tidak boleh dilewatkan.
Air terjun ini tepatnya berada di Desa Akang Siwah, Kecamatan Blang pegayon, Kabupaten Gayo Lues, Provinsi Aceh.
Lokasinya berada di sebelah tengah dari wilayah Kabupaten Gayo Lues, dimana akan berdekatan dengan Bandara Patiambang Senubung, Gunung Leuser, dan Taman Nasional Gunung Leuser.
Dengan lokasinya yang cukup strategis akan membuat siapapun yang ingin berkunjung bisa menemukannya dengan mudah.
Daya Tarik Air Terjun Akang Siwah
Air Terjun Akang Siwah merupakan salah satu destinasi wisata alam yang mempesona dengan pemandangannya yang sangat asri dan alami. Bahkan keindahannya menjadikan air terjun ini termasuk dalam 10 air terjun terindah di Aceh lho!
Tempat ini juga dikenal sebagai destinasi wisata yang sangat cocok untuk kamu yang ingin mendapatkan ketenangan dan kesejukan.
Untuk bisa menikmati keindahan dan kesejukan air terjun memang akan membutuhkan perjuangan terlebih dahulu. Hamper di seluruh daerah kamu harus menempuh perjalanan yang lumayan melelahkan untuk bisa mencapai air terjun.
Namun lelahnya perjalanan akan terasa langsung dibayar lunas ketika sudah mendengar gemericik air terjun dan dilengkapi dengan panorama alam sekitar yang sangat mempesona.
Hal inilah yang masih membuat air terjun menjadi salah satu objek wisata alam yang memiliki jumlah penggemar yang cukup banyak.
Selain bisa digunakan sebagai sarana hiburan, pergi ke air terjun juga bisa baik untuk kesehatan lho, itung-itung olah raga kan? Nah, sama halnya jika kamu berkunjung ke Air Terjun Akang Siwah, lelahnya perjalanan akan sirna begitu saja digantikan dengan daya tarik yang dimilkinya.
- Terletak di Dataran Tinggi
Yang menambah daya tarik air terjun ini adalah letaknya yang berada di dataran tinggi. Letaknya berada di lembah sebelah timur laut dari Gunung Leuser dan berada pada ketinggian kurang lebih 1530 meter di atas permukaan laut.
Kamu tentu bisa merasakan betapa sejuk dan segarnya berada disini kan? Suasana air terjun yang begitu segar dan udara sejuk sungguh perpaduan sempurna untuk melepas penat.
- Memiliki Ketinggian Air Terjun 80 Meter
Apa yang membuat air terjun ini menjadi salah satu dari 10 air terjun terindah di Aceh? Bukankah semua air terjun sama saja? Air terjun ini memiliki tiga tingkatan, yaitu air terjun dengan tinggi 8 meter, 14 meter, dan yang paling tinggi adalah 80 meter.
Dengan ketinggian tersebut bisakah kamu membayangkan betapa indahnya karunia Tuhan dalam bentuk bentangan alam yang luar biasa ini? Siapapun pasti akan terpana saat melihatnya.
- Rute Perjalanan Yang Mudah
Untuk bisa berlibur dengan tenang dan senang tentu rute perjalanan akan sangat penting. Rute perjalanan yang rumit dan sulit akan membuat perjalanan semakin melelahkan. Bukannya happy, kamu mungkin akan sebal di sepanjang perjalanan kan?
Nah, untuk bisa ke air terjun ini kamu tidak akan melewati rute perjalanan yang melelahkan lho. Kamu bisa menuju kesini menggunakan kendaraan roda dua, roda empat, bahkan angkutan umum.
- Tiket Masuk Yang Murah
Tiket masuk akan dikenakan saat kamu berada di pintu masuk, untuk setiap orang akan dikenakan biaya sebesar Rp 10.000 saja. Biaya ini tidak akan sebanding dengan indahnya pemandangan yang akan kamu jumpai di atas sana. Untuk jam bukanya sendiri mulai pukul 08.00 hingga 18.00 WIB ya!
- Airnya Yang Jernih
Ini menjadi daya tarik utama yang dimiliki oleh air terjun ini. Akang Siwah tidak akan menjadi salah satu air terjun terindah di Aceh jika airnya keruh. Kamu bahkan bisa melihat pemandangan di dasar kolam air terjun saking jernihnya air lho! Siapapun yang bermain air atau berenang di air terjun ini akan sangat senang.
Nah, itu dia beberapa daya tarik yang dimiliki oleh Air Terjun Akang Siwah. Untuk kamu yang ingin berkunjung kesini pada saat musim hujan disarankan untuk lebih berhati-hati.
Sebab jalanan menuju air terjun akan menjadi licin. Volume air juga bisa kapan saja naik. Jadi jangan lupa untuk selalu berhati-hati dan perhatikan barang bawaan ya!