Pantai Banyutowo Wonogiri Keunikan Air Tawar dan Karst yang Memukau

Pantai Banyutowo di Wonogiri telah menjadi destinasi wisata populer dan selalu ramai dikunjungi setiap akhir pekan. Keunikan-keunikan yang dimiliki oleh pantai ini mampu menarik minat wisatawan dari berbagai daerah.

Salah satu keistimewaannya adalah air lautnya yang tawar, tidak asin seperti kebanyakan pantai pada umumnya. Inilah alasannya mengapa namanya adalah Banyutowo atau dalam bahasa Indonesia artinya air tawar.

Keunikan dan Keindahan Pantai Banyutowo

Sumber Gambar: travelz.xyz

Pantai Banyutowo terletak di wilayah yang dikelilingi oleh karst atau kawasan batu kapur. Pemandangan ini menambah daya tarik pantai, memberikan kesan cantik dan eksotis bagi pengunjung yang ingin menyaksikannya secara dekat.

Keunikan air tawar ini berasal dari aliran sungai bawah tanah yang mengalir melalui celah-celah bukit. Dengan kata lain, air yang ada di sini berasal dari sumber air bawah tanah mengalir deras menuju lautan.

Sumber Gambar: Google Maps @Dony Febryan

Fenomena tersebut menjadikannya berbeda dengan kebanyakan pantai, sehingga pengunjung dapat menikmati bermain tanpa perlu khawatir akan rasa asin.

Selain keunikan air tawar, Pantai Banyutowo juga menawarkan pemandangan esoktis. Coba lihat dengan seksama, hamparan luas batu gamping membentang secara eksotis. Kamu dapat memanfaatkan latar belakang ini untuk berfoto.

Baik itu selfie maupun foto bersama keluarga atau teman-teman. Panorama alam yang mempesona ini akan menghadirkan momen liburan yang tak terlupakan. Sangat cocok pula untuk masuk ke dalam feed media sosial.

Untuk mengunjungi Pantai Banyutowo, tidak diperlukan biaya yang mahal. Harga tiket masuk Pantai Banyutowo Wonogiri hanya sebesar Rp5.000 per orang, sangat terjangkau bagi semua kalangan.

Pantai ini juga mudah diakses dari berbagai arah. Alamat Pantai Banyutowo berada di Desa Gudangharjo, Kecamatan Paranggupito, Kabupaten Wonogiri, Provinsi Jawa Tengah. Dari Alun-Alun Kota Wonogiri, Kamu hanya perlu menempuh perjalanan sekitar 60 km dengan waktu tempuh sekitar 90 menit.

Akses jalan menuju pantai ini telah baik dan lebar, sehingga dapat dilalui oleh kendaraan pribadi maupun bus pariwisata. Setelah tiba di lokasi, terdapat dua pilihan untuk menikmati keindahan Pantai Banyutowo, kamu dapat berjalan menuju bibir pantai melalui jalur bawah atau menaiki perbukitan melihat pemandangan pantai yang menawan dari ketinggian.

Kedua opsi ini sama-sama menarik, namun naik perbukitan sering menjadi pilihan yang lebih sering dilakukan oleh pengunjung. Dengan berada di atas perbukitan, wisatawan dapat melihat pantai yang memukau dengan pemandangan menakjubkan.

Fasilitas yang Dapat Dimanfaatkan

Sumber Gambar: terasinfo.id

Aktivitas bermain air di Pantai Banyutowo Wonogiri dijamin akan memberikan kesenangan yang tak terlupakan. Kamu tidak perlu khawatir akan merasa lengket karena di sini sangat jernih dan tawar.

Kejernihan air tawar yang mengalir menuju bibir pantai dari batuan karang dapat wisatawan saksikan secara langsung. Selain menikmati keindahan alamnya, disini juga menawarkan fasilitas yang memadai bagi pengunjung.

Terdapat warung-warung kecil yang menjual makanan dan minuman segar, sehingga dapat menyantap hidangan lezat setelah beraktivitas di pantai. Selain itu, terdapat juga area bermain untuk anak-anak, tidak salah bila banyak keluarga datang dan quality time di sini.

Bermain pasir, atau sepak bola di kala sore hari memang sangat menyenangkan. Pada waktu libur, lokasi ini menjadi rekomendasi terbaik, apalagi warung-warung disini memberikan berbagai macam menu terbaiknya, jadi tidak perlu khawatir kalau ingin berlama-laama.

Harus diakui Pantai Banyutowo namanya belum terlalu terkenal, akses menuju ke sana memang sedikit sulit. Tetapi, setelah datang dan menyaksikan sendiri bagaimana suasananya, kamu pasti akan ketagihan untuk datang lagi ke sini, kami sarankan tiba sore hari sekitar pukul 4, agar keindahannya di dalam gambar terasa sempurna.

close

Log In

Forgot password?

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.

Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.