Danau Laut Tador, Objek Wisata Potensial di Sumatera Utara

Sumatera Utara dikenal sebagai salah satu provinsi yang memiliki bentang alam sangat indah. Salah satu keindahan nyata dari Sumatera Utara adalah keberadaan Danau Toba, danau terluas dan tercantik di Indonesia. Danau yang konon terbentuk dari letusan Gunung Toba pada zaman purba itu sudah menjadi ikon dari pariwisata Sumatera Utara. Namun Sumatera Utara juga bukan hanya tentang Danau Toba, karena masih ada beberapa danau lainnya yang tentu keindahannya tak kalah. Salah satu danau di Sumatera Utara yang bisa menjadi objek wisata potensial adalah Danau Laut Tador.

Lokasi Danau Laut Tador

Sumber: Instagram@putri.jbk

Seperti namanya, Danau Laut Tador adalah sebuah danau yang terletak di Desa Laut Tador, Kecamatan Sei Suka, Kabupaten Batubara, Sumatera Utara. Dari Kota Tebingtinggi, para pengunjung bisa menempuh perjalanan selama kurang lebih 30 menit menuju ke Kisaran untuk bisa sampai di Danau Laut Tador. Sesampainya di Simpang Pelanggiran, kamu bisa mengikuti petunjuk arah menuju ke kebun Laut Tador dan kemudian bertanya kepada para penduduk setempat. Mereka pasti akan langsung menunjukkan lokasi Danau Laut Tador yang konon dipenuhi dengan kisah misteri tersebut.

Jalan menuju ke Danau Laut Tador cukup memadai karena sudah teraspal dengan mulus. Hal itu membuat para pengunjung bisa menjangkau lokasi danau yang satu ini dengan menggunakan kendaraan roda empat. Akan tetapi jika kamu ingin mendapat pemandangan yang lebih indah selama perjalanan, kamu bisa melalui Kota Tebingtinggi menuju ke Kebun Paya Pinang Mendaris hingga kemudian menuju ke Danau Laut Tador.

Pesona Danau Laut Tador

Sumber: Instagram@faridats

Setelah melalui perjalanan panjang, setiba di tempat pemberhentian kendaraan para pengunjung akan langsung disuguhi oleh pemandangan alam yang mempesona. Menurut informasi Danau Laut Tador luasnya diperkirakan mencapai 8 hektar. Danau Laut Tador sendiri merupakan wilayah konservasi, sehingga di tepian danau banyak dijumpai tumbuhan langka yang sudah berusia puluhan atau bahkan ratusan tahun. Di tengah-tengah danau terdapat pulau kecil yang bisa disinggahi oleh para pengunjung dengan menyewa perahu nelayan setempat. Air danau yang cukup bersih dan suasana yang begitu asri menjadi daya tarik tersendiri dari danau yang satu ini.

Kisah Misteri Danau Laut Tador

Menurut cerita turun-temurun, dahulu kala di Danau Laut Tador hiduplah keluarga yang memilik anak gadis bernama Tador. Suatu saat penguasa desa tersebut mengadakan pesta pernikahan anaknya yang digelar sangat meriah selama beberapa hari. Sebagai warga kampung, Tador beserta keluarganya pun ikut mendapat undangan untuk menghadiri pesta tersebut. Mendengar hal itu Tador pun sangat gembira dan tak sabar untuk menantikan pesta tersebut.

Akan tetapi pada suatu hari saat pesta dilangsungkan, Tador tengah tertidur karena merasa lelah setelah bekerja di ladang. Begitu terbangun dirinya mendapati rumahnya yang sepi karena keluarganya datang untuk menghadiri pesta pernikahan tersebut tanpa mengajak dirinya. Dengan kekecewaan yang mendalam, Tador akhirnya menangis sembari mengucapkan sumpah serapah. Terus menangis membuat air mata Tador menggenangi rumahnya dan bahkan hingga menenggelamkan desa. Desa yang tenggelam karena air mata Tador itu lah yang kemudian dinamakan sebagai Danau Laut Tador seperti yang dikenal saat ini.

Aktivitas di Danau Laut Tador

Sumber: Instagram@faridats

Setelah mengetahui asal usul nama Danau Laut Tador, kini saatnya mengulas tentang aktivitas di danau tersebut. Memang tidak banyak hal yang bisa kamu lakukan di Danau Laut Tador selain memancing. Banyaknya ikan yang berada di danau membuat aktivitas memancing adalah kegiatan yang paling seru untuk dilakukan di Danau Laut Tador.
Para pengunjung sendiri dilarang untuk mandi atau berenang di Danau Laut Tador. Karena sampai saat ini masih belum diketahui kedalaman dari danau tersebut.

Fasilitas di Danau Laut Tador

Sumber: www.travelingmedan.com

Karena belum dikelola secara maksimal, bisa dibilang fasilitas di Danau Laut Tador masih sangat minim. Tentu saja hal itu sangat disayangkan, karena Danau Laut Tador adalah salah satu objek wisata potensial yang ada di Sumatera Utara. Dengan keindahan alam dan suasananya yang tentram serta asri, bukan tidak mungkin Danau Laut Tador akan menjadi destinasi wisata favorit masyarakat Sumatera Utara, khususnya Kabupaten Batu Bara di masa yang akan datang.

close

Log In

Forgot password?

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.

Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.