Pulau Matakus – Pulau Indah Dari Maluku Penghasil Teripang

Maluku sebuah provinsi yang dijuluki Kepulauan Rempah karena sudah sedari dulu provinsi ini menjadi poros perdagangan rempah dunia dengan cengkeh dan pala sebagai komoditas utamanya. Dahulu karena kekayaan rempah inilah yang membuat Maluku memiliki daya Tarik yang begitu besar sehingga banyak negara Eropa yang berusaha untuk menjajah Maluku. Dimulai dari Portugis hingga Belanda berambisi besar untuk menjajah dan menguasai Maluku.

Awalnya Provinsi Maluku merupakan wilayah berbeda yang kemudian disatukan pada abad ke – 19 dimasa pembentukan tiga kegubernuran oleh Perusahaan Hindia Belanda yaitu Ambon, Kepulauan Banda dan Ternate menjadi satu nama yaitu Maluku. Setelah masa penjajahan, Maluku tetap dipertahankan seutuhnya sebagai sebuah provinsi sebelum akhirnya Maluku Utara dimekarkan menjadi provinsi sendiri pada akhir abad ke – 20.

Kota Saumlaki sebuah Ibukota dari Kabupaten Maluku Tenggara Barat memiliki sebuah destinasi wisata yang tidak hanya memanjakan mata tapi juga menenangkan hati dan pikiran. Orang setempat mengenalnya dengan nama Pantai Pulau Matakus.

Banyak Dikunjungi Untuk Menenangkan Diri

Sumber Gambar : Twitter @MalukuBaronda

Pantai Pulau Matakus, atau lebih dikenal dengan nama Pulau Matakus saja. Penghuni pulau ini diperkirakan tidak lebih dari 300 jiwa dan merupakan daerah administrative Pemerintahan Desa Matakus, Kecamatan Tanimbar Selatan Kabupaten Maluku Tenggara Barat.

Begitu kalian sampai didermaga Pulau Matakus, kalian sudah akan disuguhkan denga hamparan pantai pasir putih yang dijamin akan memanjakan mata bagi siapapun yang melihatnya. Dengan pohon – pohon rindang yang seolah – olah siap untuk memberikan kesejukan bagi kalian yang berteduh dibawahnya, dengan fasilitas tampat tempat duduk atau berbaring sambal menikmati indahnya Pantai Matakus.

Disekitarnya kalian akan melihat rumah – rumah para penduduk yang berjejer rapi tapi yang juara tetap air lautnya yang begitu biru dan jernih. Membuat mata semakin damai dan tenang. Banyak sekali orang – orang yang mengunjungi Pulau Matakus ini untuk menenangkan diri jauh dari hiruk pikuk dan kemacetan kota – kota besar.

Disambut Dengan Tarian Tradisional

Sumber Gambar: Instagram @tanempar_eras

Untuk sampai ke Pantai Matakus kalian biasanya akan berlabuh di Desa Matakus dan biasanya penduduk lokal akan menyambut para wisatawan – wisatawan dengan tarian Tanimbar. Salah satu contohnya adalah ketika para penduduk lokal Desa Matakus menyambut rombongan dari DIRJEN Keuangan Republik Indonesia yang kala itu berkunjung ke Pulau Matakus. Kegiatan penyambutan ini biasanya tidak hanya dilakukan oleh orang dewasa tetapi juga anak – anak.

Jadi buat kalian yang ingin berlibur ke Pulau Matakus akan mendapatkan pengalaman ekstra, karena ketika kalian baru sampai saja sudah dimanjakan dengan Tarian Tradisional Khas Tanimbar.

Hasil Laut Yang Melimpah Terutama Teripang

Sumber Gambar : bbc.com

Pekerjaan sehari – hari yang dilakukan oleh warga lokal Pulau Matakus sudah pasti menjadi nelayan ya sahabat Wisato. Dengan indah dan asrinya laut disekitar Pulau Matakus tentu saja tidak aneh kalau lautnya juga menyimpan hasil alam yang begitu kaya. Saking kayanya laut disekitar Saumlaki dan Pulau Matakus akan dibangun menjadi Sentra Kelautan dan Perikanan oleh Kementrian Kelautan dan Perikanan.

Di Pulau Matakus memang sangat istimewa, begitu banyak sumber daya laut yang sampai saat ini menunggu untuk didalami lebih dalam lagi. Ikan yang begitu banyak jenisnya dari ikan hias hingga ikan yang untuk dikonsumsi. Tidak hanya ikan tapi juga hasil laut lainnya juga banyak di pulau ini salah satunya adalah Teripang. Hewan laut yang dijuluki sebagai “Timun Laut” ini banyak ditemukan di pulau ini.

Teripang sendiri merupakan komoditas yang terbilang memiliki harga jual yang tinggi, tidak hanya karena manfaatnya untuk tubuh begitu bagus. Akan tetapi memanen teripang tidak semudah  seperti memanen ikan pada umumnya, bahkan ada yang sampai mengorbankan nyawa mereka untuk memanen teripang.

Cara Menuju Ke Pulau Matakus

Sumber Gambar : Twitter @MalukuBaronda

Untuk menuju ke Pulau Matakus ini kalian harus mencari tumpangan perahu nelayan atau penyewaan kapal / boat dari Kota Saumlaki. Tidak membutuhkan waktu yang lama apabila kalian berangkat dari Kota Saumlaki diperkirakan hanya membutuhkan waktu 30 menit kalian sudah bisa sampai di Pulau Matakus.

Buat kalian yang berasal dari luar pulau Maluku Tenggara Barat bisa diakses melalu jalur laut Pelabuhan Saumlaki ataupun menggunakan jalur udara tujuan Bandar Udara Mathilda Batlayeri, Maluku Tenggara Barat. Akan tetapi untuk fasilitas penginapan saat ini hanya ada di wilayah Saumlaki.

Jadi buat kalian yang bosan dengan hiruk pikuk kota dan mau menenangkan pikiran, mungkin Pulau Matakus bisa menjadi salah satu pilihan para sahabat Wisato.

close

Log In

Forgot password?

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.

Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.