Tenangkan Pikiran, Menyatu Dengan Alam Di Danau Buyan

Liburan panjang dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri sudah di depan mata. Tentu tidak salah jika kamu ingin menghabiskan waktu berkumpul bersama keluarga di tempat menarik di Bali. Jika kamu menyukai suasana alam di daerah Bali, kamu bisa berkunjung ke tempat wisata Danau Buyan yang cantik.

Danau Buyan nan Cantik di Daerah Bedugul Bali

Sumber Gambar: Google Maps @Danau Buyan

Kamu yang menyukai tempat hiburan bernuansa alam yang indah dan sejuk. Nampaknya kamu bisa berkunjung ke Danau Buyan dengan panorama alamnya yang indah dan menarik. Lokasi wisata yang menjadi favorit di Bali ini menjanjikan keindahan yang tidak bisa kamu temui di tempat lain, berikut liputannya untuk kamu.

Lokasi Danau Ini

Wisata ke Buyan merupakan salah satu tempat wisata alam terfavorit di Pulau Bali. Kamu bisa datang ke lokasi wisatanya yaitu di Pancasari, Kecamatan Sukasada, Daerah Buleleng Regency, Provinsi Bali.

Wilayah danau ini terletak di Perbatasan antara Kabupaten Tabanan yang merupakan surga tempat wisata air terjun di Propinsi Bali. Adapun rute untuk menuju ke Buyan adalah bila berangkat dari arah Denpasar Bali sekitar 30 km atau selama 1,5 jam berkendara.

Banyak sekali alat transport yang bisa kamu gunakan untuk menuju lokasi, misalnya dengan menaiki bus umum, mobil pribadi, motor ataupun taxi. Karena tempat wisatanya yang relatif populer jadi tidak sulit untuk menemukannya.

Daya Tarik Wisata Danau Buyan

Sumber Gambar: Google Maps @Hadiid Akbar

Banyak sekali tempat wisata di pulau Bali yang menawarkan berbagai pesona keindahan alam. Ternyata di Pulau Bali tidak hanya terkenal dengan wisata di daerah pantainya saja yang mendunia, tetapi juga pemandangan alamnya yang tak kalah indah.

Danau ini menawarkan berbagai daya tarik pemandangan alam yang luas dan mempesona yaitu sebagai berikut :

  • Berada di ketingian 1350 m diatas permuakaan laut, sehingga membuat udara di sekitarnya menjadi terasa sejuk dan sangat nyaman sekali. Pada malam hari udara akan menjadi sangat dingin dan pemandangan disana sangat indah.
  • Terletak di tengah areal kawasan hutan tropis yang masih sangat lebat dan alami. Danau Buyan ditetapkan sebagai kawasan taman wisata alam oleh pemerintah setempat dimana wilayahnya meliputi Danau Buyan, Danau Tamblingan dan beberapa danau lainnya.
  • Luas nya mencapai 1700 hektar, namun ini belum termasuk dengan kawasan hutan yang ada di pinggiran danau sehingga mempunyai wilayah yang sangat luas untuk mengeksplore sekitarnya.
  • Danau ini banyak dipilih wisatawan sebai tempat rileksasi dan refreshing. Danau Buyan menawarkan suasana yang nyaman, sepi dan tenang karena jauh dari hiruk pikuk keramaian di kota besar.

Harga Tiket Masuk Wisata Alam Danau Buyan

Kamu yang ingin berkunjung ke Danau ini maka cukup menyiapkan biaya tiket masuk sebesar Rp. 10.000/orang. Jam operasional dari tempat wisata ini dibuka setiap hari dan didukung dengan berbagai fasilitas penginapan dan kemah yang disediakan oleh pengelola. Dijamin liburanmu akan sangat seru bila dihabiskan di tempat ini.

Fasilitas yang Ditawarkan

Sumber Gambar: Google Maps @Masgino Mangun Projo

Ada beberapa fasilitas yang ditawarkan ketika berkunjung ke Danau Buyan yaitu mulai dari tempat penginapan yang banyak, tempat kemah di alam terbuka yang ada di lokasi, serta kumpulan danau indah lainnya. Nampaknya dengan datang ke satu lokasi saja, semua kebutuhan liburanmu akan tercapai.

Sumber Gambar: Google Maps @Vespa Cross Nation

Di Danau Buyan juga terdapat toilet umum, restoran, rumah makan dan tempat membeli oleh-oleh disatu wilayah. Adanya sebuah pura ulun danau buyan yang sangat dikeramatkan oleh warga sekitar. Kamu juga bisa melakukan trekking di area danau hingga berbagai aktifitas sepeda gunung serta motor trail.

Demikianlah beberapa informasi menarik mengenai tempat wisata alam Danau Buyan yang menyajikan pesona alam hutan tropis yang sangat indah dan menarik. Tak hanya itu, kita juga bisa menikmati suasana camping dan melihat ritual keagamaan di Pura Ulun, serta menikmati keindahan danau lainnya yang masih berada di areal yang sama. Pemerintah setempat telah menetapkan kawasan sekitar Danau Ubud menjadi taman wisata alam yang dilindungi.

Ketika berkunjung ke tempat ini sebaiknya persiapkan kesehatanmu, jaga barang-barang bawaanmu serta jangan lupa untuk selalu membuang sampah pada tempatnya karena perilaku ini bisa menjadikan alamnya terus menawan.

close

Log In

Forgot password?

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.

Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.