Meskipun termasuk kota kecil, namun Kota Bitung yang berada di Sulawesi Utara ini memiliki keindahan objek wisata yang sangat indah dan cantik. Kota Bitung sangat terkenal dengan keindahan wisata baharinya yang selalu diibaratkan seperti surga dunia. Beberapa pantai di Kota Bitung memang memiliki pemandangan yang menakjubkan, bahkan jika kamu mengunjunginya kamu tidak akan merasakan sedang berada di Indonesia karena keindahannya yang sangat mirip dengan wisata-wisata yang ada di luar Negeri. Salah satu pantai terindah di Kota Bitung adalah Pantai Serena. Pantai ini terletak di salah satu pulau yang dinamakan dengan Pulau Serena.
Karena menjadi salah satu pantai tercantik yang dimiliki oleh Kota Bitung, pantai ini selalu membuat wisatawan lokal maupun wisatawan mancanegara penasaran ingin berkunjung dan membuktikan apakah keindahan yang selalu didengar adalah sebuah kenyataan atau hanya bualan. Jika kamu termasuk orang yang tidak percaya dengan keindahan yang dimiliki oleh pantai ini, maka kamu wajib untuk mengunjunginya dan membuktikan!
Karena letaknya yang berada di satu pulau dan terpisah dari pulau yang dihuni oleh masyarakat, pantai ini akan terasa sepi dan sangat tenang. Jika kamu berkunjung mungkin kamu hanya akan menjumpai satu atau dua wisatawan saja. Dalam sehari, pengunjung yang datang ke pantai ini tidak mencapai puluhan orang, namun hanya beberapa saja. Meskipun begitu, setiap harinya pasti selalu akan ada wisatawan yang berkunjung sehingga jika disimpulkan pantai ini tidak pernah sepi dari kunjungan wisatawan.
Keindahan Bongkahan Tebing Berlubang Yang Hanya Bisa Dijumpai Di Pantai Serena
Seperti yang sudah disampaikan diatas bahwa Pantai Serena memiliki keindahan alam yang sangat memukau. Pasir putih yang sangat bersih dan halus, air laut yang jernih dan tenang, serta pantai yang dikelilingi oleh pohon dan bebatuan akan membuat siapapun yang berkunjung betah untuk berlama-lama disini. Jika kamu menjelajahi pantai ini dan menuju ke arah barat, maka kamu akan menjumpai sebuah bongkahan tebing yang berlubang dan membentuk lengkungan yang sangat luar biasa menakjubkan. Pemandangan ini hanya bisa kamu nikmati di pantai ini.
Lubang yang ada di tebing itu dipercaya sudah ada sejak dulu, lubang tersebut terbentuk secara alami sehingga menambah daya tarik dari pantai ini. Tak jarang tebing ini sering sekali digunakan sebagai spot untuk berfoto karena para wisatawan mengganggap belum ke Pantai Serena jika belum berfoto di bongkahan tebing yang berlubang ini.
Keindahan Biota Bawah Laut Yang Menawan
Kamu bisa melakukan aktivitas yang sangat seru dan menyenangkan di pantai ini, salah satunya adalah snorkeling. Pantai ini sangat cocok untuk kamu yang hobi dan tertarik untuk menikmati keindahan bawah laut. Ombak pantai yang tergolong sangat tenang akan membuatmu semakin bersemangat untuk snorkeling. Keindahan bawah lautnya bisa kamu nikmati secara jelas karena air yang sangat jernih.
Jika kamu ingin snorkeling di pantai ini, kamu wajib membawa perlengkapan snorkeling sendiri karena pasti kamu tidak akan menjumpai tempat untuk menyewa perlengkapan snorkeling disini. Namun kamu perlu berhati-hati saat snorkeling di pantai ini, karena masih banyak hewan bawah laut seperti bulu babi yang tersebar di sepanjang bibir pantai. Kamu perlu memperhatikan langkahmu agar tidak tersengat atau tergigit oleh hewan-hewan tersebut.
Karena berada di pulau yang terpisah dengan pemukiman penduduk, kamu juga wajib untuk membawa bekal untuk berjaga-jaga jika kamu lapar atau haus. Bawalah perbekalan secukupnya dan buanglah sampah pada tempatnya. Jangan sampai keindahan alam yang masih terjaga dengan asri tercemar oleh sampah-sampah yang dibuang secara sembarangan.