Menenangkan Diri Dengan Berendam di Pemandian Air Terjun Tertaria Buol

Siapa yang pernah mendengar daerah Buol? Hayo sebagian traveler pasti masih asing dengan salah satu kabupaten yang ada di Sulawesi Tengah ini ya? Kabupaten Buol tidak jauh dari Kota Palu yang merupakan ibukota Provinsi Sulawesi Tengah. Apakah traveler sudah pernah mendengar pemandian Air Terjun Tertaria? Jika belum ini salah satu destinasi wisata yang sangat direkomendasikan buat traveler.

Kota Buol merupakan ibu kota kabupaten Buol yang memiliki penduduk sebanyak 145 ribu jiwa. Wilayah kabupaten ini terdiri dari pantai, dataran rendah serta perbukitan dan pegunungan. Walaupun daerah ini masih memiliki banyak kekurangan dari segi fasilitas, namun daerah ini masih sangat asri loh.

Traveler bisa mencoba salah satu tempat wisata favorit di derah ini yaitu pemandian Air Terjun Tertaria. Penasaran seperti apa pemandiannya? Baca selengkapnya di Wisato.id

Cara ke Lokasi Pemandian Air Terjun Tertaria

Jika bicara wisata tentunya kita juga perlu mempertimbangkan berapa budget yang harus dikeluarkan. Itulah kenapa, sebelum kita membahas lebih jauh mengenai pemandiannya. Alangkah baiknya traveler mempelajari bagaimana cara dan ongkos yang harus traveler sediakan.

Untuk mempermudah perhitungan kita asumsikan jika traveler memulai pemberangkatan dari kota Jakarta.

Sebenarnya Kota Buol telah memiliki bandar udara yaitu Bandara udara Pogogul. Namun sayangnya masih belum banyak maskapai yang memiliki penerbangan ke daerah itu. Satu-satunya maskapai yang telah membuka penerbangan ke Buol yaitu Wings Air.

Sayangnya penerbangan ke bandar udara Pogogul hanya ada di rute Palu-Buol. Sehingga jika traveler ingin langsung terbang menuju Buol, traveler perlu melakukan 2 penerbangan. Jakarta – Palu & Palu – Buol, untuk ongkos sendiri kira-kira traveler perlu merogoh kocek sebesar Rp 1,8 juta rupiah. Jakarta – Palu sekitar Rp 1,3 juta sedangkan Palu – Buol Rp 500 ribu.

Baca Juga : Pulau Bakakang Mutiara Tersembunyi di Pulau Banggai

Jika traveler tertarik melewati jalur darat ke Buol. Traveler bisa menaiki damri yang ada di Kota Palu langsung menuju Buol dengan ongkos sebesar Rp 150 ribu. Tapi ingat keberangkatan hanya ada 1 hari sekali pada pukul 13.00 WITA. Jadi perlu dicatet agar traveler tidak salah jadwal ya. Jika melalui jalur udara hanya dibutuhkan waktu sekitar 6 jam dan jalur darat sekitar 26 jam untuk sampai ke daerah Buol.

Sumber Gambar: Google Maps @ZAMRANIZVY

Jalur alternatif lain menuju Buol adalah dengan terbang menuju Gorontalo. Untuk tiket ke Gorontalo sendiri masih sedikit lebih murah dibandingkan ke Palu. Kira-kira untuk penerbangan Jakarta – Gorontalo traveler hanya perlu merogoh kocek sebesar Rp 1,1 juta.

Setelah sampai di Gorontalo, satu-satunya jalur yang bisa dipakai ialah jalur darat karena maskapai penerbangan banyak yang sudah menutup jalur ke daerah ini. Jarak antara Gorontalo – Buol sendiri terbilang lebih cepat. Waktu tempuh sekitar 15 jam untuk sampai ke Buol.

Traveler bisa menggunakan bis atau travel agent setempat. Ongkosnya pun terbilang lebih murah, sekitar Rp 150 ribu – 280 ribu saja. Sesampainya di Buol traveler bisa langsung menuju ke lokasi utama pemandian yang ada di daerah Kulango. Hanya sekitar 20 menit traveler sudah sampai ketitik lokasi Air Terjun Tertaria

Suasana Pemandian Air Terjun Tertaria

Sumber Gambar: Google Maps @Arif Amin

Wisata ke pemandian Air Terjun Tertaria ini sangat cocok untuk traveler yang ingin berpergian Bersama keluarga. Anak-anak bisa bermain air sementara traveler bisa mencoba menenangkan hati dan pikiran dengan berendam.

Suasana pemandian yang tenang dan sejuk cocok sekali untuk traveler yang sedang mencoba lari dari hingar bingarnya kehidupan kota. Pemandian Air Terjun Tertaria ini terbagi menjadi dua kolam. Air yang ada dikedua kolam tidak memiliki perbedaan. Hanya satu kolam berada diatas, satu kolam berada dibawah.

Pemerintah setempatpun tidak mencoba merubah suasana alami pemandian ini. Bebatuan yang ada dipinggiran kolam masih benar-benar alami dan terbentuk oleh alam. Mereka hanya mengelola tempat dengan menambahkan fasilitas seperti gazebo yang bisa dipakai untuk beristirahat dan memperbaiki akses jalan menuju lokasi.

Sumber Gambar: Google Maps @Arif Amin

Disekitar lokasi pemandianpun masih dihiasi oleh pepohonan hijau. Kombinasi yang sempurna bukan? Air yang dingin, udara yang sejuk serta suasana sekitar yang asri tentunya sangat-sangat memanjakan tubuh dan pikiran traveler.

Selain daya tariknya yang memukau, pemandian Air Terjun Tertaria juga sangat ramah untuk kantong. Bagaimana tidak, traveler yang ingin mengunjungi pemandian ini hanya perlu merogoh kocek Rp 10 ribu untuk tiket masuk.

Tanpa ada biaya tambahan, traveler sudah bisa menikmati seluruh kekayaan alam yang ada di pemandian air terjun Tertari ini. Seketika capek perjalanan langsung hilang bukan? Pemandian ini sangat cocok sekali untuk traveler yang ingin mencoba menjelajahi bagian timur Indonesia. Oh iya, jangan lupa membawa bekal sendiri ketika mengunjungi pemandian ini agar menambah nuansa alami liburan traveler.

Ikuti terus Wisato.id untuk mendapatkan informasi dan rekomendasi terbaik wisata yang ada di Indonesia.

close

Log In

Forgot password?

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.

Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.