Ingin merasakan bagaimana bermain di wahana air yang beraneka ragam dan seru-seru? Pergi saja ke Waterpark Bolihutuo. Waterpark ini merupakan wahana bermain air satu -satunya dan yang terbesar di Gorontalo, loh. Keren banget, kan?
Ada dimana sih, waterpark ini? Waterpark Bolihutuo berlokasi di desa dengan nama sama, tepatnya di Kecamatan Botumoito, Gorontalo. Lantas keseruan apa aja yang bisa anda dapatkan jika bermain di waterpark ini? yuk, intip ulasan selengkapnya di bawah ini. Check this out,
Pesona Waterpark Bolihutuo
Waterpark Bolihutuo. Waterpark yang tidak pernah sepi dari pengunjung. Berbagai macam wahana permainan air ada disini. mulai dari seluncuran, kolam bermain untuk anak-anak dan dewasa, ember tumpah, keliling kolam menggunakan ban terapung dan masih banyak lagi. Seru-seru, deh pokoknya. Rasanya pasti anda ingin mencobanya satu-satu. Terutama jika membawa sikecil. Hihi. Dijamin dia pasti sangat senang.
Tahukah anda dalam pembangunan wahana sekaligus fasilitas yang ada di waterpark ini menghabiskan anggaran sebanyak 14 miliar, loh. Jadi tidak heran, wahana dan fasilitas nya seperti rasa premium terlebih terkait dengan keamanannya.
Daya tarik dari waterpark ini pun berhasil mendongkrak jumlah wisatawan dari banyak daerah, tidak hanya wisatawan local saja. Apalagi jelang musim libur panjang tiba, wah banyak sekali keluarga yang menjadikan waterpark ini sebagai tempat rekreasi ber-quality time dengan sikecil.
Pihak pengelola disana pun berusaha keras untuk tetap menjaga waterpark ini nyaman dan bersih. Sebab menurut Gubernur Gorontalo dua kunci tersebut lah yang akan membuat pengunjung menjadi ketagihan mengunjungi Waterpark Bolihutuo.
Selain itu ada aturan khususnya jika anda ingin bermain air di waterpark ini, yaitu harus menggunakan pakaian renang. Tidak boleh memakai jeans. Jika memakai jeans maka anda akan langsung ditindak tegas oleh pengelola disana. Sering, kan, kita menemukan orang-orang di waterpark yang bermain air namun pakai jeans? Nah, di waterpark ini sangat dilarang! Jadi, jangan sampai salah custom, ya.
Wisata Modern yang Berkolaborasi dengan wisata Alam
Tahukah anda, Waterpark Bolihutuo ini lokasinya berada di bibir Pantai Bolihutuo. Ya, konsepan seperti ini memang sudah banyak dilakukan para pencetus obyek wisata. Dimana pengunjung bisa menikmati dua sensasi sekaligus, yaitu bermain air di alam juga bermain air dengan nuansa modern, seperti waterpark ini.
Pasir di Pantai Bolihutuo tersebut berwarna putih dan halus. Deretan pepohonan pinus yang ada disana kian membingkai pantai semakin tampak indah. Panjang garis pantainya sekitar 1,5 km dan bisa menampung sampai beribu wisatawan. Nah, jika anda sudah bosan bermain di waterpark-nya maka bisa mengunjungi pantai ini juga.
Selain itu Waterpark Bolihutuo juga terintegrasi dengan berbagai fasilitas rekreasi lainnya seperti fasilitas tempat makan dan minum. Anda mau bawa bekal sendiri juga tidak masalah, asal jangan buang sampah sembarangan, ya, supaya waterpark ini tetap bersih. Namun, jika tidak ingin repot siapkan saja budget-nya untuk mengisi perut yang kosong untuk merasakan aneka kuliner yang ada di sini.
Ada pula gedung pertemuan, yang bisa dipakai untuk tempat mengadakan gathering. Biaya sewanya tergantung fasilitas yang ingin diperoleh juga seperti apa acara gathering-nya nanti. Bagi anda yang suka bermain jetski disini pun juga tersedia, area khusus untuk melakukan permainan olaharaga air tersebut.
Akses Lokasi
Untuk mengunjungi waterpark ini anda bisa menggunakan transportasi umum seperti angkot atau juga becak motor. Biaya angkot sekitar 5000 rupiah, sementara naik becak motor 15 ribu rupiah.
Waterpark ini berjarak sekitar 22 km dari Kabupaten Boalemo dan 140 km dari Ibu Kota Provinsi Gorontalo. Posisinya juga tidak terlalu sulit untuk ditemukan sebab berada di Jalan Trans Sulawesi.
Biaya untuk masuk ke waterpark ini adalah 20 ribu rupiah. sementara untuk masuk ke pantai dikenai lagi biaya tambahan yaitu sekitar 5 ribu rupiah saja. Cukup terjangkau bukan?
Demikianlah ulasan menarik tentang Waterpark Bolihutuo. Jika anda sedang mencari tempat untuk berlibur bersama keluarga atau ingin membawa sikecil merasakan moment happy dengan libur sekolahnya, maka mengunjungi waterpark ini adalah pilihan yang tepat. Kapan lagi, kan, bisa menikmati berbagai macam permainan air serta fasilitas premium dengan harga terjangkau? Makanya Waterpark Bolihutuo wajib masuk list kunjungan anda, ya.