Keindahan Indonesia Sari Puncak Gunung Salak Via Ajisaka

Panorama Gunung Salak memang tidak terhindarkan lagi. Sayangnya, menuju ke titik atas kamu tidak boleh lengah dan menyerah. Jalurnya cukup ekstrim dengan waktu tempuh bisa mencapai 12 jam lho. Terutama bila kamu memutuskan untuk melakukan pendakian Via Ajisaka.

Perlu diakui, bahwa pendakian ini sedikit dihantui pesona mistis. Hanya saja, pengalaman yang tidak akan terlupakan akan terus terkenang dan membawa sebuah kerinduan. Penasaran, dengan jalur Via Ajisaka? Mari kita lanjutkan pendakiannya di bawah ini

Menuju Ke Pos Pendakian Via Ajisaka

Menuju ke titik pendakian kamu bisa mengarahkan tujuan ke Bogor. Kemudian, naik angkot menuju ke SMA N 1 Tamansari. Dari sini, kamu bisa melanjutkan perjalanan menggunakan ojek hingga sampai ke puncak. Untuk simaksinya sendiri kamu akan dikenakan biaya 10 ribu rupiah per orang.

Bagi kamu yang memilih jalur ini, disarankan untuk menggunakan guide yang sudah dipersiapkan dan berpengalaman. Percabangan di jalur ini cukup banyak, bisa-bisa kamu bingung dan kesasar. Selain itu, mereka yang sudah terlatih dan berpengalaman lebih tahu bagaimana caranya supaya kamu selamat sampai di atas dan turun kembali dengan sebuah kenangan manis.

Menuju Ke Pintu Rimba

Nah, dari tempat ini menuju Pintu Rimba kamu disarankan untuk naik hingga ke Rumah Abah Narta. Karena kalau dipaksakan jalan kaki waktu tempuhnya bisa mencapai 1 jam 20 menit. Naik ojek hanya 20 ribu rupiah saja dan kamu bisa menghemat banyak tenaga.

Jalur ini juga menjadi jalur menuju ke Pura Jagatnata lho. Dengan pemandangan yang super keren dan instagramable. Menuju ke Puncak Rimba dari rumah abah narta tidak ada bonus sama sekali atau jalan datar. Kamu harus menanjak ke atas, biasanya kamu akan berjalan bersama dengan para peziarah.

Sumber Gambar: osvald16.wordpress.com

Maklum saja, di Puncak Rimba ada petilasan Makam Prabu salak 2 dan di puncak Rimba pula kamu bisa mengisi persediaan air. Disini, sudah ada mata air yang bisa kamu manfaatkan.

Menuju Ke Pos Solomon

Menuju ke Pos Solomon jalurnya akan banyak yang bercabang. Kamu harus jeli dimana, menuju puncak sudah ditandai dengan pita. Bila salah jalan kamu bisa masuk ke Curug Nangka. Tidak hanya berhenti sampai disitu, ada beberapa jalan yang membuat kamu harus berjalan merangkak. Karena banyak pepohonan yang tumbang disana-sini.

Sumber Gambar: denubay.com

Tetapi, perjuanganmu akan ditemani dengan pemandangan indah Kota Bogor dan Jurang Ciapus yang kedalamannya membuat kamu tertegun. Waktu yang dibutuhkan kurang lebih 3 jam 20 menit.

Menuju Pos Beuheung Awi

Jalanan masih tidak berhenti dengan menanjak dan menanjak jangan sampai memaksakan dirinya. Jalan santai saja dan bila lelah istirahat. Biasanya di trek inilah para pendaki rombongan akan diuji. Banyak yang sudah tumbang dan ada yang hanya berjalan perlahan waktu tempuhnya kurang lebih 1 jam 10 menit. Ada yang mendirikan tenda di tempat ini, ada pula yang hanya beristirahat sejenak saja.

Puncak Salak

Sumber Gambar: Instagram @pesotuyuhan.id

Menariknya menjelajah Gunung Salak yang mempunyai ketinggian 2211 mdpl melalui Ajisaka adalah kamu bisa menggapai dua puncak sekaligus. Pertama Fajar Kencana Dimana kamu akan disuguhkan dengan tanjakan tebing 1 dan melihat betapa dalamnya jurang Ciapus. Menuju ke puncaknya hanya memerlukan waktu 60 menit saja.

Sumber Gambar: denubay.com

Banyak pendaki sepakat, bila disini adalah tempat terbaik menikmati Gunung Salak. Dimana, kamu bisa leluasa menikmati Salak 1 sampai 4, Gunung Gede Pangrango. Kalau mau melanjutkan perjalanan menuju Puncak Salak 2 kamu bisa menuruni lembah terlebih dahulu.

Melewati Goa Batu Lawang dan menemukan pertigaan. Kalau lurus menuju ke Puncak Salak 2, ke kiri melalui sadel menuju Puncak Salak 1. Jalur yang akan kamu temui benar-benar mengesankan. Tanjakannya disebut dengan tanjakan setan yang jumlahnya tidak tanggung-tanggung ada 3. Tetapi, kamu masih bisa melihat kantong semar disini lho. Waktu yang dibutuhkan kurang lebih 2 jam sampai 3 jam 20 menit.

Kesimpulan

Puncak Salak memang menjadi salah satu titik pendakian yang menarik untuk dijelajahi. Dimana, waktu yang dibutuhkan untuk turun dari jalur ini kurang lebih 7 jam sampai 9 jam lamanya. Disarankan untuk datang saat musim kemarau agar jalanan tidak licin. Jadi, sudah siap menjelajahi Puncak Salak melalui Ajisaka?

close

Log In

Forgot password?

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.

Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.