Bagi anda yang tinggal di Pangkal Pinang tentunya sudah tidak asing lagi dengan salah satu tempat nongkrong yang dulunya merupakan lapangan untuk bemain sepakbola. Yup, Taman Merdeka atau sebutan hits-nya adalah ATM (Alun-alun Taman Merdeka). Alun alun ini adalah sebuah taman terbuka yang berlokasi di pusat Kota Pangkal Pinang, Bangka Belitung. Tepatnya di Jalan Jendral Sudirman Batin Tikal. Posisinya sekitar 1,25 kilometer di depan rumah dinas Walikota Pangkal Pinang.
Tempat yang selalu asyik untuk menghabiskan waktu bersama sahabat, pasangan atau keluarga ini faktanya tidak hanya sebagai kawasan wisata saja loh, melainkan juga sebagai saksi kemerdekaan Indonesia di masa lampau.
Penasaran apa saja yang menarik dari taman ini? Berikut ulasan selengkapnya.
Sejarah Taman Merdeka
Sumber Gambar: Instagram @anca.id
Mari kita cuap-cuap sedikit terkait sejarah Taman Merdeka. Taman ini memiliki luas sekitar 118 km2. Dulunya merupakan bagian dari wilayah Keresidenan Bangka yang masuk bagian Kota Muntok, kemudian berpindah ke Pangkal Pinang tahun 1913. Taman Merdeka sendiri baru diresmikan pada tanggal 9 februari 2001.
Tahukah anda kenapa taman ini diberi nama Taman Merdeka? Begini ceritanya.
Setelah Indonesia resmi merdeka pada tanggal 17 agustus 1945 silam, pemerintah mengeluarkan sebuah maklumat tentang pekik perjuangan sebagai salam nasional yaitu dengan menggemakan kata “Merdeka”.
Pekik tersebut bukan hanya berupa ucapan semata yang merupakan bagian dari sebuah euphoria saja, akan tetapi juga disimbolkan pada banyak tempat di Kota Pangkal Pinang. Khususnya yang berada disekitar titik nol Pulau Bangka. Seperti Jalan Merdeka, Tugu Merdeka (Wilhemina Park), dan Lapangan Merdeka
Penamaan dengan kata “Merdeka.” tersebut sangatlah sakral pasalnya Kota Pangkal Pinang telah dianggap sebagai kota simpul “Pangkal Kemenangan” dalam hal eksistensi kemerdekaan juga bagi tegaknya Negara Indonesia di Bangka Belitung.
Potret Taman Merdeka
Taman Merdeka terlihat sangat bersih dengan barisan tanaman pucuk merah yang begitu rapih, ditambah hijaunya dedaunan yang membuat taman tampak terlihat asri.
Jelang sore hari, taman ini akan sangat ramai. Parkiran motor pun tampak disesaki baik oleh kendaraan roda dua maupun empat dan berjajar disepanjang tepi jalan raya.
Apabila weekend, biasanya lebih ramai lagi. Semua orang seolah memiliki tujuan untuk bersenang-senang di Taman Merdeka. Bahkan pada saat hari raya Idul Adha dan Idul Fitri, taman ini pun dijadikan sebagai tempat pelaksanaan kedua shalat tersebut, loh.
Taman Merdeka memang tempat yang cocok untuk bercengkrama sambil menunggu senja dan hari berganti malam. Bersenda gurau terasa lebih menyenangkan apalagi jika sambil menikmati aneka kuliner yang ada di sekitar taman tersebut. Yup, banyak jajanan murmer namun lezat yang bisa anda beli supaya kegiatan nongkrong pun semakin asyik.
Oh ya, di sekitar Taman Merdeka juga terdapat banyak fasilitas seperti lapangan tenis, lapangan voli, jembatan sehat, area wifi untuk internetan gratis, juga Taman Sari dimana didalamnya ada panggung hiburan rakyat.
Sebagai tambahan informasi, Taman Sari ini dirancang oleh seorang arsitek bernama Van Ben Benzenhorn, tujuannya adalah sebagai fasilitas tambahan guna mendukung Rumah Residen.
Asyik Buat Foto-Foto
Zaman sekarang jika sedang hangout atau ngumpul-ngumpul tentu tidak lengkap bukan tanpa kegiatan fotografi? Nah jika anda datang ke taman ini, jangan lupa bawa kamera andalan anda ya. Biasanya posisi favorit yang paling sering dijadikan lokasi berfoto adalah ditengah tengah alun juga Tugu Merdeka.
Setelah berfoto, anda bisa segera upload ke social media, dan jangan lupa cantumkan caption edukatif supaya followers anda tahu, sejarah dari Taman Merdeka. Lebih bermanfaat, kan?
Sering diadakan Event
Dikarenakan posisinya yang berada di pusat kota, maka tidak heran Taman Merdeka sering dijadikan lokasi untuk menggelar event-event besar tertentu.
Misal seperti pada awal tahun ini tepatnya tanggal 10-12 januari 2020, di Taman Merdeka diadakan banyak sekali event keren, salah satunya Food Milenial Festival. Event tersebut menawarkan aneka jajanan makanan dan minuman lezat yang sangat cocok untuk memanjakan para pecinta wisata kuliner. Pokoknya segala jajanan yang identic dengan kekinian alias favorit anak-anak milenial ada disana.
So, apabila anda ingin merasakan euphoria yang lebih wow lagi saat ke Taman Merdeka, jangan lupa cari tahu informasinya event apa yang akan diselenggarakan di taman tersebut
Akhir kata itulah sekilas pembahasan terkait Taman Merdeka. Semoga bermanfaat bagi anda dan sampai bertemu lagi pada pembahasan menarik berikutnya.
Salam.