Makanan khas Semarang tentunya wajib Sahabat Wisato cicipi saat melancong ke Ibu Kota Provinsi Jawa Tengah ini. Selain berbagai macam destinasi wisata alam dan kebudayaan yang sangat menakjubkan, kuliner Semarang tak kalah menariknya.
Berbagai macam kuliner legendaris yang sudah terkenal kelezatannya dapat jadi pilihan kulinermu selama di Kota Semarang ini. Makanan khas Semarang terdiri dari berbagai macam olahan makanan berat maupun camilan yang unik. Makanan dengan cita rasa yang khas dapat dengan mudah kamu temui di setiap sudut Kota Semarang sebagai wisata kuliner.
Nah, kali ini kami akan merekomendasikan salah satu kuliner khas Semarang dengan kuah kacang-kacangan. Bagi Sahabat Wisato yang berada di Kota Semarang atau khususnya orang Semarang, pasti tak asing lagi dengan kuliner yang satu ini. Kuliner nikmat yang menjadi santapan di pagi hari khususnya bagi warga Semarang, yaitu Lontong Tahu Blora Mas Aris.
Kisah Dibalik Lontong Tahu Blora Mas Aris
Awalnya pemilik warung makan Lotong Tahu Blora ini, Aris Widodo mengaku sebelum memulai usahanya, dia belajar memasak lontong tahu Blora dengan temannya. Pada tahun 2000, Mas Aris memberanikan diri untuk membuka usaha warung makannya dengan bermodalan sekitar 1,5juta. Sebagian modal yang ia dapatkan itu berasal dari orangtuanya. Pertama kali Mas Aris berjualan di Kawasan Citarum Semarang. Di lapak kecil inilah dia menjalani bisnisnya selama kurang lebih 8 tahun, hingga kini Mas Aris sudah memiliki bangunan permanen sendiri.
Tak semudah membalikkan telapak tangan, ditahun pertama Mas Aris merasa kesulitan. Warung makannya sepi dari pengunjung. Namun, itu tak membuatnya patah semangat. Mas Aris mencoba meracik kembali bumbu lontong tahunya. Kesabarannya akhirnya membuahkan hasil. Tahun-tahun berikutnya barulah terasa manis perjuangannya.
Kini Mas Aris terbilang sukses dengan usaha lontong tahu Blora. Ia memiliki empat karyawan yang membantunya di warung dan semua karyawannya memberikan pelayanan terbaik bagi pelanggannya. Tak hanya cita rasanya yang enak, pelayanannya pun disini patut diacungkan jempol. Inilah alasan mengapa para pelanggannya tetap setia dan semakin hari semakin ramai pembeli.
Ciri Khas Lontong Tahu Blora Mas Aris
Jika Sahabat Wisato pertama kali melihat tampilan kuliner yang satu ini, pastinya akan teringat dengan tahu gimbal khas semarang, atau tahu telor khas Jawa Timur. Sekilas memang susah untuk membedakannya. Perbedaannya terletak pada tahu dan sambalnya.
Tahu Blora tak mengguankan gorengan udang seperti tahu gimbal khas Semarang. Untuk sambalnya, Tahu Blora tak menggunakan petis udang seperti yang ada di tahu telor khas Jawa Timur. Selain itu, tahu blora menggunakan berbagai macam sayuran mentah seperti taoge, kol, dan daun seledri sebagai pendampingnya, dengan taburan kacang tanah goreng utuh. Untuk mendapatkan sedikit rasa segar dan masam, ditambahkan pula perasan jeruk nipis di atasnya.
Menu Lain Yang Tersedia
Tak hanya menjual lontong tahu khas Blora saja, Mas Aris juga menyediakan berbagai menu makanan yang bisa menjadi alternatif lain. Menu lain yang disajikan di warung makan ini terdiri dari tahu gimbal khas Semarang, ayam goreng dengan berbagai macam sambal, bebek goreng, ayam bakar, ayam hot kemangi, soto segar khas Boyolali dan garang asem.
Untuk minumannya sendiri terdapat berbagai macam pilihan yang bisa Sahabat Wisato pilih. Minuman di warung makan ini terdiri dari es teman, es jupe, es tipis, es TW, es sirup dan berbagai aneka jus buah yang segar.
Harga dan Lokasi Lontong Tahu Blora Mas Aris
Tak perlu menguras kantong terlalu dalam, untuk mencicipi lezatnya Lontong Tahu Blora Mas Aris, Sahabat Wisato hanya perlu merogoh kocek sekitar 22ribu saja untuk seporsinya. Walaupun sekilas terlihat porsinya sangat kecil, namun saat bahan olahan satu porsi ini tersusun dan disajikan di atas piring, Lontong Tahu Blora Mas Aris mendadak jadi seperti banyak sekali. Paduan antara sayuran, tahu, lontong dan siraman sambal kacangnya terasa menyatu. Rasanya pas dan tak berlebihan.
Untuk menu lainnya dibanderol seharga 18ribu hingga 30ribuan saja. Jika merasa kurang dengan lontongnya, Sahabat Wisato bisa memesan tambahan lontong dengan harga 2ribu saja dan harga satu porsi nasi putih 6ribu.
Tidak susah untuk menemukan lokasi Tahu Blora Mas Aris. Rumah makan ini beralamatkan di Jalan Indragiri Nomor 27, Semarang. Jika Sahabat Wisato belum pernah mendatangi atau berkunjung ke kota Semarang, mungkin Sahabat Wisato bisa menjadikan Rumah Sakit Panti Wiloso Citarum sebagai patokannya. Karena letak rumah makan Tahu Blora Mas Aris berada tak jauh dari sana. Sahabat Wisato juga bisa menikmati Tahu Blora Mas Aris di area Bandara Ahmad Yani (pintu keberangkatan lantai 2). Disana Mas Aris juga sudah membuka gerai di Food Court Bandara. Tertarik untuk mencoba?