Air Terjun Cunca Wulung, Surga yang Tersembunyi di Balik Hutan Manggarai Barat

Siapa sangka, Nusa Tenggara Timur memiliki Manggarai Barat yang dikaruniai dengan pesona alam yang begitu luar biasa indahnya. Tempat tersebut bernama Air Terjun Cunca Wulang yang mempunyai pemandangan nan elok. Siapa pun yang datang ke tempat ini pasti akan terbius dengan sendiri, dan enggan untuk pergi dari sini.

Mengenal Air Terjun Cunca Wulang

Dalam bahasa Manggarai nama Cunca ini diartikan sebagai air terjun. Sementara untuk wulangnya sendiri adalah Bulan. Berada di ketinggian 200 Mdpl. Kalau kamu lihat sekilas pasti, kamu akan setuju bila tempat ini adalah Green Canyon mini.

Sumber: ksmtour.com

Dengan alirannya airnya yang berada di tengah-tengah tebing. Membentuk sebuah kolam berwarna hijau. Di sampingnya juga ada tebing yang cukup luas.  Udara yang dihasilkan disini memang sangat berbeda dengan daerah perkotaan. Dingin dan sejuk, apalagi pepohonan yang menjulang tinggi, yang mampu melindungi dari Sinar Matahari.

Waktu yang paling tepat mengunjungi kawasan ini adalah saat musim pancaroba dari hujan ke kemarau. Kamu bisa melihat airnya yang hijau dan menawan. Jika, datang saat musim hujan, airnya keruh sehingga kurang begitu menarik. Tetapi, debit air yang bisa kamu lihat sangatlah deras.

Cara Menuju Ke Air Terjun Cunca Wulang

Sumber: backpackerjakarta.com

Objek wisata ini terletak di Desa Cunca Wulang, Kecamatan Mbeliling, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur. Kamu bisa pilih menggunakan transportasi udara menggunakan pesawat. atau memilih transportasi kapal. Tujuan pertama adalah labuan Bajo terlebih dahulu.

kemudian, kamu bisa menyewa kendaraan menuju ke lokasi ini dengan waktu tempuh mencapai  1 jam 15 menit. jarak yang harus dilalui adalah 30 km. Sayangnya, kamu tidak akan berhenti di Desa Cunca Wulung, melainkan Desa Wersawe yang menjadi titik awal perjalanan.

Kamu tidak akan dipungut biaya, hanya jasa pemandu yang merupakan warga lokal. Biasanya mereka meminta upah 40 ribu rupiah hingga 100 ribu rupiah. Sebenarnya, tidak ada jam tutup, mengingat perjalanannya cukup jauh yaitu 2 jam 30 menit pulang pergi. Maka, lebih baik kamu datang pagi pukul 8. Dan pulang dari air terjun pukul 1 siang.

Keindahan Air Terjun

SUmber: indonesia.tripcanvas.co

Salah satu aktivitas menantang yang wajib kamu lakukan adalah naik ke atas bebatuan ini. tenang saja, batunya tidak tajam, hanya saja sedikit licin. Kamu bisa naik hingga ketinggian 6 meter. Bila kamu punya adrenalin tinggi, maka loncatlah dari sana dan rasakan sensasinya.

Hanya saja, bila kamu datang saat musim kemarau, jangan sekali-kali melakukan hal ini ya. Karena, di musim ini kondisi air akan sedikit kering dan air yang ada di kolam tersebut tidak terlalu dalam. 

Sumber: labuanbajotour.com

Salah satu hal yang tidak akan kamu lupakan adalah trek menuju ke tempat ini yang panjang dan berliku. Apalagi, kamu harus menaklukkan tanjakan selama 10 menit sampai 20 menit untuk bisa sampai di air terjunnya. Bukan pekerjaan yang mudah tetapi, juga bukan hal yang sulit bukan.

Disini, kamu juga bisa mengunjungi sebuah gua yang elok dengan stalakmit dan stalaktitnya. hanya saja, kamu jangan lupa untuk membawa lampu senter ya, Agar, bisa melihat panoramanya yang cukup menarik.

Tips Menuju ke Air Terjun

Sumber: Instagram @lelyfika

Bagi kamu yang ingin menjelajah ke kawasan ini bisa diperhatikan beberapa tips berikut. Nah, pertama kamu harus siapkan fisikmu. Karena, perjalanan dari pintu gerbang menuju ke titik air terjun memerlukan waktu kurang lebih 60 menit sampai 75 menit.

Semua tergantung dari perjalanan kamu, karena melewati bebatuan dan hutan jangan lupa memakai sepatu dan perbekalan seperti makanan serta minuman. Karena disini tidak ada warung sama sekali, begitu pula dengan mata air yang juga tidak ada.

Sumber: Instagram @theoboeja

Bagi kamu yang pertama kali ke sini, lebih baik menggunakan guide. Karena, pemandu ini lebih tahu bagaimana jalan yang akan kamu tempuh. Ia lebih memahami keadaan daripada kamu. jadi, lebih aman menggunakan jasanya saja.

Kesimpulan

Air terjun Cunca Wulang adalah salah satu dari sekian banyak patahan surga yang turun ke kawasan ini. Keindahannya membuatmu akan terdiam untuk sejenak. Yah, begitulah pesona air terjun ini. Jadi, sudah siap menjelajah kawasan ini? Rugi loh, kalau tidak menyempatkan waktunya kesini.

close

Log In

Forgot password?

Forgot password?

Enter your account data and we will send you a link to reset your password.

Your password reset link appears to be invalid or expired.

Log in

Privacy Policy

Add to Collection

No Collections

Here you'll find all collections you've created before.